LAPORAN KEGIATAN KULIAH KERJA MEDIA

commit to user 33

BAB IV PELAKSANAAN KULIAH KERJA MEDIA

A. LAPORAN KEGIATAN KULIAH KERJA MEDIA

Selama melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Media, penulis didampingi oleh Kirana Dewi selaku PA production assistant dan pembimbing Kuliah Kerja Media. Penulis melaksanakan magang atau Kuliah Kerja Media ini selama dua bulan terhitung dari tanggal 17 Januari sampai dengan 17 Maret 2011. Berikut ini adalah penjelasan tentang kegiatan yang telah penulis laksanakan selama menjalankan Kuliah Kerja Media di divisi NewsPemberitaan Televisi Transformasi Indonesia TransTV . Adapun kegiatan-kegiatan yang dilakukan penulis dalam 9 periode yaitu : 1. Pelaksanaan KKM Minggu Pertama 17 Januari 2011 sd tanggal 21 Januari 2011 Pada minggu pertama yang penulis lakukan perkenalan dengan seluruh karyawan dan teman-teman yang melakukan maggang di bagian News di lantai 3 Trans Tv dengan tujuan memperbanyak relasi kerja dan untuk mempermudah penulis pada saat bekerja. Dan pekerjaan yang penulis lakukan pada minggu pertama mengambil kaset yang sudah dirender atau disebut kaset rysecle yaitu kaset minidv MS master shot yang sudah digunakan untuk liputan yang diambil seminggu sekali diruang commit to user 34 editing di lantai 2 setelah itu direkap dalam file kaset pada komputer Jika Aku Menjadi, kemudian cek inbok di emailnya jikaakumenjadiyahoo.co.id , menelfon talent yang memenuhi kriteria untuk datang ke TRANSTV mengikuti casting. Membuat request mobil, penulis juga berkesempatan untuk mengikuti casting talent bersama tim kerja Jika Aku Menjadi, telfon talent yang sudah menjadi finalist atau sudah lolos dalam casting yang pertama untuk ikut casting selanjutnya dengan eksekutif produser Jika Aku Menjadi \, membuat running text untuk tanggal 18 -19 kemudian tanggal 20-21, membuat good request booking alat untuk liputan selama 1 minggu. Pada minggu pertama penulis mendapatkan kesulitan saat mengambil kaset MS dan ME diruang editing sedangkan editornya tidak ada ditempat agak kebingungan mencari kaset mana yang sudah di render kemudian ada juga kaset yang keterangannya tidak jelas.Penulis mengatasi kesulitan dengan pada saat mengambil kaset yang sudah dirender sedang editornya tidak ada supaya tidak salah mengambil kaset saya melihat jadwal on air Jika Aku Menjadi yang sudah ditayangkan di televisi berarti kaset tersebut sudah di render dan bisa untuk di rekap. Dalam minggu pertama ini penulis sudah mendapatkan kemajuan yaitu lebih menghargai waktu, bisa menempatkan diri dalam dunia kerja, tau bagaimana kesulitan bekerja dalam tim yang sesungguhnya. commit to user 35 2. Pelaksanaan KKM Minggu Kedua 24 Januari 2011 sd tanggal 28 Januari 2011 Pada minggu kedua penulis seperti biasa yang dilakukan pertama kali datang dikantor yaitu mengecek inbok Jika Aku Menjadikemudian menelfon talent yang memenuhi kriteria untuk datang ke TRANSTV mengikuti casting. Mengambil kaset yang sudah dirender yaitu kaset minidv MS master shot. Kemudian merekap kaset tadi kedalam laporan penggunaan kaset setiap episode.Membuat running text untuk untuk tanggal 25-26 kemudian tanggal 27-28 dan 29-31 Januari 2011.Membuat good request bookingan alat untuk liputan selama 1 minggu.Membuat surat cancel bookingan alat. Diberi kesempatan dubbing take voice untuk kebutuhan editing sebelum episode pancari jantung pisang. Brifing talent bersama crew yang akan liputan ke padang besok tanggal 26 Januari 2011. Kemudian melakukan Verbatim dan mencatat timecode sesuai instruksi dari reporter. Pada minggu kedua penulis mengalami kesulitan pada saat verbatim karena baru pertama kali melakukan verbatim jadi sedikit bingung. Pada saat melakukan dubbing jadi grogi dan suara yang keluar tidak maksimal dan medok. Penulis mengatasi kesulitan itu dengan banyak bertanya pada insntruktur dan banyak belajar untuk mengolah vokal. Minggu kedua penulis mendapat kemajuan tentang proses paska produksi yaitu proses verbatim yang dilakukanuntuk mempreview hasil liputan kemarin dan untuk mencatat timecode sesuai kebutuhan naskah,alat yang commit to user 36 digunakan adalah VTR. Mengerti tugas seorang reporter yang bekerja di program news magazine yaitu sebagai director saat liputan, sebagai penulis naskah dan mengatur keuangan dalam setiap produksi. 3. Pelaksanaan KKM Minggu Ketiga 31 Januari 2011 sd tanggal 4 Februari 2011 Pada minggu ketiga penulis melakukan pekerjaan yang rutin dilakukan setiap satu minggu sekali yaitu mengambil kaset yang sudah dirender yaitu kaset minidv MS master shot di ruang edit.Cek inbok Jika Aku Menjadi di kemudian menelfon talent untuk mengikuti casting. Membuat request mobil antar dan jemput bandara crew Jika Aku Menjadi.Telfon talent yang finalisasi untuk casting ke dua dengan produser.Membuat running text untuk tanggal 1-3 Februari 2011 dan 4-7 Februari 2011.Membuat good request booking alat untuk liputan selama 1 minggu.Mengantar kaset minidivi master shot ke library perpustakaan untuk menyimpan kaset yang sudah direkap. Di minggu ketiga ini penulis mendapat tambahan ilmu mengerti maksud dari pemilihan talent kenapa harus dilkukan casting sebanyak dua kali yang pertama dengan bagian casting talent atau crew Jika Aku Menjadi dan selanjutnya dengan Eksekutif Produsser EP karena dia yang menentukan setuju apa tidaknya namaun biasanya talent yang sudah lolos dalam casting pertama pasti akan lolos casting dengan Eksekutif Produser.Mengerti kriteria talent yang dibutuhkan oleh Jika Aku commit to user 37 Menjadi.Mengerti kegunaan Library Perpustakaan kaset yaitu berguna untuk menyimpan kaset yang sudah direkap sebagai dokumen supaya kaset tercecer dan jika membutuhkan sewaktu-waktu mudah untuk dicari. 4. Pelaksanaan KKM Minggu Keempat8 Februari 2011 sd tanggal 11 Februari 2011 Pada minggu ini penulis mengerjakan cek inbok JAM Jika Aku Menjadi .Mengambil kaset yang sudah dirender yaitu kaset minidv MS master shot ME master edit.Merekap kaset ME dan MS kedalam laporan penggunaan kaset setiap episode. Mengambil kaset LSF dibagian editting.Membuat request mobil antar dan jemput bandara crewJika Aku Menjadi.Telfon talent finalisasi untuk casting ke dua dengan produser.Membuat rental mobil untuk liputan didaerah Garut dan Yogyakarta di bagian Procurment.Membuat running text untuk untuk tanggal 11-13 Februari 2011.Membuat good request booking alat.Ikut brifing tandatangan kontrak kerja talent yang akan liputan di Garut. Dalam minggu ini penulis mendapat kemajuan mengerti hal-hal apa saja yang harus dilakukan saat talent berada dirumah target atau nara sumber pada saat mengikuti brifing.Mengetahui kegunaan kaset LSF itu apa. LSF Lembaga Sensor Film dan kegunaan kaset LSF adalah jika akan menampilkan tayangan apapun baik itu memasak, wisata, dsb harus membuat kaset LSF kemudian diserahkan dikantor bagian sensor film dan mereka yang akan memutuskan tayangan ini layak atau tidak dikonsumsi oleh khalayak umum atau penonton. commit to user 38 5. Pelaksanaan KKM Minggu Kelima14 Februari 2011 sd tanggal 18 Februari 2011 Minggu kelima ini penulis berkesempatan untuk mengikuti brifing talent yang akan liputan di Garut tanggal 15 Februari 2011.Penulis juga mendapat kesempatan untuk ikut liputan bersama crew di Garut episode Jika Aku Menjadi Pencari Haremis selama 4 hari.Pertama dilakukan sebelum eksekusi lapangan seluruh crew mengadakan brifing.Brifing talent tentang teknis dalam eksekusi gambar menggunakan camera 1.Belanja konsumsi untuk persediaan makanan ringan dan minum selama liputan.Mengantar telent untuk tinggal bersama narsum sampai liputan selesai.Meminta ijin kepada RT dan RW.Mengikuti semua proses pengambilan gambar dari awal sampai solusi.Membantu mencari dan membuat property.Mencari lokasi berjualan yang aman dan tidak terlalu banyak orang.Membantu mengkondisikan masyrakat.Membantu menggunakan reflektor.Brifing crew dan talent menyiapkan hadiah untuk solusi. Dan membantu menyiapkan hadiah untuk narsum. Dalam minggu ini pertama kali mengikuti jalanya produksi penulis menghadapi kendala sulit untuk mengkondisikan warga sekitar yang ingin melihat yang menggangu jalanya produksi.Penulis mendapat tambahan ilmu dan pengalaman saat produksi yaitu mengetahui proses dari awal liputan sampai akhir yaitu verbatim, membuat naskah, capture dan edit. Mengerti tugas seorang reporter Jika Aku Menjadi saat liputan selain commit to user 39 mencari informasi tugas reporter disini bertugas untuk mendirect talent dan semua crew,menulis naskah, membuat rundown. 6. Pelaksanaan KKM Minggu Keenam 21 Februari 2011 sd tanggal 25 Februari 2011 Pada minggu keenam ini penulis diberi kesempatan untuk melakukan Verbatim Cam 2 liputan saat di Garut episode Jika Aku Menjadi Pencari Haremis.Merekap kaset ME dan MS kedalam laporan penggunaan kaset setiap episode. Cek inbox untuk datang casting.Mengambil kaset yang sudah dirender yaitu kaset minidv MS master shot di lantai 2 ruang AC,I dan Q . Membuat running text untuk untuk tanggal 22-23, 24-25 dan 26-28 Februari 2011.Membuat cancel request bookingan alat karena jadwal yang telah ditentukan mundur.Verbatim Cam 2 episode Jika Aku Menjadi Pembuat Kerupuk Ketan. Kesulitan yang dihadapi penulis saat verbatim cam 2 episode Jika Aku Menjadi Pembuat Kerupuk Ketan kesulitan dalam mencari TC timecode karena saya tidak ikut dalam liputan jadi harus mengurtkan setiap adegan yang sama dengan Cam 1.Kemajuan yang didapat penulis menguasai sedikit cara-cara mengoperasikan VTR.Mengerti dan tau dalam menyamakan timecode setiap scene. commit to user 40 7. Pelaksanaan KKM Minggu Ketujuh 28 Februari 2011 sd tanggal 5 Maret 2011 Pada minggu ini melakukan pekerjaan rutin cek inbok Jika Aku. Mengambil kaset yang sudah dirender yang dinamakan rysecle yaitu kaset minidv master shoot MS dan master edit ME . Merekap kaset ME master edit dan MSmaster shoot kedalam laporan penggunaan kaset setiap episode. Membuat rental mobil untuk liputan didaerah Padang dan Lombok di bagian Procurment.Membuat running text untuk untuk tanggal 1-2, 3-4, dan 5-7 Maret 2011.Membuat good request booking alat.Ikut brifing tandatangan kontrak kerja talent yang akan liputan di Padang. Berkesempatan untuk hunting talent di Bandung.Kemajuan penulis pada minggu ini mengerti secara detail tugas-tugas yang dilakukan seorang PA di Jika Aku Menjadi yaitu mengurus semua surat-surat seperti booking alat, request mobil,membuat jadwal crew editing,casting talent, surat ijin, dan lain-lain. 8. Pelaksanaan KKM Minggu Kedelapan tanggal 7 Maret 2011 sd tanggal 12 Maret 2011 Pada minggu kedelapan merekap kaset ME dan MS kedalam laporan penggunaan kaset setiap episode. Cek inbox JAM Jika Aku Menjadi . Telfon talent yang ada di inbox untuk datang casting.Mengambil kaset yang sudah dirender yaitu kaset minidv MS commit to user 41 master shot yang sudah digunakan untuk liputan dan kaset yang sudah jadi atau sudah ditayangkan yaitu ME master edit . Meminta tanda tangan ke bagian HRD untuk surat tugas liputan dan setelah itu Precurment kemudian di cap dan selanjutnya diserahkan ke UPM.Mengambil kaset LSF dibagian editting untuk di print kemudian dikasih ke masengger untuk diantar ke bagian sensor film.Ikut liputan bersama crew di Bogor episode Jika Aku Menjadi Pembuat Caping selama 3 hari. Pada minggu ini penulis tidak mendapat kendala karena sebelumnya sudah ikut liputan jadi kendal sudah bisa diatasi dengan baik. 9. Pelaksanaan KKM Minggu Kesembilan 14 Maret 2011 sd tanggal 17 Maret 2011 Pada minggu terakhir ini penulis melakukan pekerjaan seperti biasanya. Mengambil kaset yang sudah dirender. Merekap kaset minidv dan master edit kedalam laporan penggunaan kaset setiap episode dalam file penggunaan kaset. Cek inbok JAM Jika Aku Menjadi . Membuat request mobil jemput bandara crew. Telfon talent yang finalisasi untuk casting ke dua dengan produser.Membuat good request bookingan alat untuk liputan tanggal 22 Maret 2011 - 2 April 2011untuk DLK 6 tim.Ikut dalam proses editing Jika Aku Menjadi Buruh Kopra Lombok di booth L. Kemajuan yang penulis dapat mengerti dalam proses editing dalam satu episode itu dilakukan selama 2-3 hari. Proses awal editor mencapture dan edit 3 segmen untuk print LSF semua kaset yang diberikan oleh commit to user 42 cameramen kemudian para editor memasukkan timecode sesuai shotlist yang dibuat oleh cameramen kedalam editan per segmen. Dalam 1 hari itu ada 3 orang editor yang berganti shift.Mengerti kegunaan shotlist yang dibuat oleh cameramen yaitu sebagai petunjuk pada detik awal sampai akhir shene masuk hutan dll.Supaya editor mudah dalam mencari shene tersebut.Kalau dulu sebelum stripping camaeramen selalu ada saat editing jadi untuk mengatasi kesulitan untuk mencari timecode para cameramen selalu menyerahkan shotlist kepada editor.

B. FOCUS OF INTREST