SATUAN KERJA PRODUKSI TELEVISI

commit to user 19 berikutnya dilakukan setelah selesai editing dan manipulating yang lazim disebut review untuk menentukan apakah perlu ada perbaikan, kemudian dilakukan preview. Wibowo, 1997 : 43- 44

E. SATUAN KERJA PRODUKSI TELEVISI

Setiap acara yang ditayangkan televisi, termasuk program berita dan program musik, membutuhkan orang- orang yang bertugas dan bertanggung jawab dalam suatu produksi televisi. Berikut tugas dan tanggung jawab masing-masing anggota kerabat kerja produksi. a. Executive Produser Yaitu bertanggung jawab terhadap pengembangan-pengembangan ide, baik yang bersifat program regular maupun spesial dalam suatu program televisi. b. Producer Yaitu seorang yang bertanggung jawab mengkoordinasikan dan mengontrol semua aspek produksi, dimulai dari pembuatan dan pengembangan ide, mengawasi pemain yang kan di casting dan melakukan segala pengecekan saat pra produksi, produksi, dan paska produksi. c. PA Production Assistant Yaitu membantu produser dalam persiapan pra-produksi suatu program, membantu direktur produksi pada saat pelaksanaan produksi, melakukan control editing pada saat post production. commit to user 20 d. Reporter Yaitu seseorang yang bertugas mencari informasi, mengumpulkan berita-berita dari berbagai sumber, mengolah dan menyimpan data, menulis naskah berita kemudian melaporkannya hingga siap siar. Reporter dalam tim liputan berita juga berperan sebagai produser atau pimpinan produksi dalam sebuah proses liputan. Ia adalah orang yang paling bertanggung jawab terhadap keberhasilan liputannya. e. Kameramen Yaitu mengambil seluruh shoot gambar yang diperlukan oleh proses produksi. Ia bertugas berdasarkan perintah dan petunjuk sutradara atupun pengarah acara. Seorang kameramen juga merupakan tangan kanan seorang pengarah acara. f. UPM Unit Production Manager Yaitu bertanggung jawab terhadap seluruh proses produksi non- teknis. Seorang UPM biasanya bertindak mengurusi hal-hal yang berkaitan dengan akomodasi, pengurusan ijin dan pemilihan lokasi, manajemen transportasi, skedul kerja lapangan dan sgala hal praktis yang bertujuan untuk melancarkan proses produksi. g. Editor Yaitu bertanggung jawab pada saat paska produksi dengan melakukan editing, menjadikan suatu acara menjadi layak tayang. Editor juga bertugas untuk membuat credit title, subtitle dan beberapa efek commit to user 21 transisi video yang merupakan elemen standar stasiun televisi. Set, 2008 : 48 commit to user 22

BAB III DESKRIPSI INSTANSI