Identifikasi Masalah Pembatasan Masalah Rumusan Masalah Penjelasan Istilah dalam Judul

Dien Aplianty Salam, 2013 E K S P E R I M E N P E M B E R I A N K U I S S E T I A P A K H I R T A T A P M U K A D A L A M M E N I N G K A T K A N H A S I L B E L A J A R S I S W A Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu belajar siswa. Maka penelitian ini diberi judul “Eksperimen Pemberian Kuis Setiap Akhir Tatap Muka Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa ”.

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang yang dikemukakan diatas, maka dapat diidentifikasi beberapa masalah sebagai berikut: 1. Kebiasaan siswa menunda pekerjaan yang berdampak pada pengerjaan tugas yang kurang maksimal 2. Dalam pencapaian nilai masih kurang memuaskan karena banyak siswa yang tidak memenuhi KKM.

C. Pembatasan Masalah

Banyak faktor yang dapat dikaji dan ditindaklanjuti dalam penelitian ini. Namun karena luasnya bidang cakupan serta adanya berbagai keterbatasan yang ada baik waktu, dana, maupun jangkauan penulis sehingga dalam penelitian ini dilakukan pembatasan masalah sebagai berikut: 1. Penelitian dilakukan pada siswa Program Studi Keahlian Teknik Bangunan SMK Negeri 6 Bandung 2. Siswa kelas XI Kompetensi Keahlian Teknik Gambar Bangunan SMKN 6 Bandung. 3. Mata diklat yang diuji pada penelitian ini adalah Rencana Anggaran Biaya RAB dan Rencana Kerja dan Syarat RKS. Dien Aplianty Salam, 2013 E K S P E R I M E N P E M B E R I A N K U I S S E T I A P A K H I R T A T A P M U K A D A L A M M E N I N G K A T K A N H A S I L B E L A J A R S I S W A Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 4. Hasil belajar merupakan nilai kognitif.

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah dan identifikasi masalah serta pembatasan masalah yang telah diuraikan sebelumnya, maka dapat dirumuskan masalah penelitian sebagai berikut: 1. Bagaimana hasil belajar siswa dengan menerapkan pemberian kuis setiap akhir tatap muka? 2. Bagaimana hasil belajar siswa yang tidak menerapkan pemberian kuis setiap akhir tatap muka? 3. Adakah perbedaan peningkatan hasil belajar antara siswa yang belajar dengan pemberian kuis setiap akhir tatap muka dengan siswa yang tidak diberikan kuis setiap akhir tatap muka?

E. Penjelasan Istilah dalam Judul

1. Eksperimen Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, eksperimen adalah percobaan yang bersistem dan berencana untuk membuktikan kebenaran suatu teori dsb. Dalam penelitian ini eksperimen yang dimaksud adalah perlakuan pada dua kelas sampel dimana salah satu kelas diberikan perlakuan khusus berupa pemberian kuis setiap akhir tatap muka. 2. Kuis Dien Aplianty Salam, 2013 E K S P E R I M E N P E M B E R I A N K U I S S E T I A P A K H I R T A T A P M U K A D A L A M M E N I N G K A T K A N H A S I L B E L A J A R S I S W A Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, kuis adalah ujian lisan atau tertulis yang singkat. 3. Mata diklat RAB Mata diklat Rencana Anggaran Biaya RAB merupakan mata diklat yang mempelajari mengenai perhitungan banyaknya biaya yang diperlukan untuk bahan, upah serta biaya-biaya lain yang diperlukan dalam pelaksanaan pembangunan. Mata diklat ini merupakan mata diklat kelompok produktif yang ada pada jurusan Teknik Gambar Bangunan di SMK Negeri 6 Bandung. 4. Hasil belajar Hasil belajar adalah kemampuan-kemampuan yang dimiliki siswa setelah menerima pengalaman belajarnya Sudjana, 2004:22.

F. TUJUAN PENELITIAN