TUJUAN PENELITIAN POSTULAT MANFAAT PENELITIAN

5 Skor individu 6 Skor kelompok 7 Penghargaan. b. Materi pokok Statistika meliputi populasi, sample, penyajian data, menyajikan data dalam bentuk table distribusi frekuensi, histrogram dan polygon frekuensi, ukuran pemusatan dan letak data untuk data tuggal, ukuran pemusatan dan letak data untuk data kelompok. 4 Batasan Masalah Agar tidak menimbulkan salah pengertian dan untuk menghindari luasnya masalah, maka peneliti membatasi masalah sebagai berikut yaitu materi pokok Statistika dibatasi pada mean, modus, dan median pada data tunggal dan mean, modus, dan median pada data kelompok..

D. TUJUAN PENELITIAN

Berdasarkan rumusan masalah di atas, maka tujuan dari penelitian ini adalah: a. Untuk mengetahui aktivitas siswa dalam pembelajaran matematika dengan menggunakan Pembelajaran Pembelajaran Kooperatif Tipe Teams Game Tournament TGT Pada Pokok Bahasan Statistika kelas XI IPS MA. Al – Azhar Ambat Tahun Pelajaran 20112012. b. Untuk mengetahui respon siswa dalam pembelajaran matematika dengan menggunakan Pembelajaran Pembelajaran Kooperatif Tipe Teams Game Tournament TGT Pada Pokok Bahasan Statistika kelas XI IPS MA. Al – Azhar Ambat Tahun Pelajaran 20112012. c. Untuk mengetahui ketuntasan belajar siswa pada penerapan Pembelajaran Kooperatif Tipe Teams Game Tournament TGT Pada Pokok Bahasan Statistika kelas XI IPS MA. Al – Azhar Ambat Tahun Pelajaran 20112012.

E. POSTULAT

Menurut Surakhmad dalam Arikunto, 2006: 65 postulat atau anggapan dasar adalah sebuah titik tolak pemikiran yang kebenarannya diterima oleh penyelidik. Faedah dari perumusan postulat tersebut adalah 1 agar ada dasar berpijak yang kukuh bagi masalah yang sedang diteliti, 2 untuk mempertegas variabel yang menjadi pusat perhatian serta 3 guna menentukan dan merumuskan hipotesis. Postulat dalam penelitian ini dapat dirumuskan sebagai berikut: a. Semua siswa kelas XI IPS MA Al – Azhar Ambat tahun pelajaran 20112012 belum pernah menerima materi statistika. b. Siswa dalam mengerjakan soal-soal sesuai dengan kemampuannya sendiri. c. Hasil tes yang diperoleh siswa adalah hasil yang sebenarnya. d. Tes yang diberikan sesuai dengan kurikulum yamg berlaku. e. Siswa memiliki kesempatan yang sama dalam menerima dan menyelesaikan soal-soal dengan menggunakan Pembelajaran Kooperatif Tipe Teams Game Tournament TGT pada saat proses pembelajaran.

F. MANFAAT PENELITIAN

Manfaat yang dapat diambil dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1 Bagi Kepala Sekolah Sebagai bahan pertimbangan dalam upaya meningkatkan kualitas belajar mengajar khususnya pada bidang studi matematika. 2 Bagi Guru Bidang Studi Matematika Sebagai bahan acuan dan memberikan alternatif dalam penggunaan Pembelajaran - pembelajaran pada bidang studi matematika. 3 Bagi Peneliti Sebagai Calon Guru Dapat dijadikan sebagai salah satu media untuk memperluas wawasan tentang disiplin ilmu yang ditekuni serta sebagai bekal untuk terjun ke dunia pendidikan. 4 Bagi Universitas Menambah koleksi referensi di lingkungan Universitas Madura pada umumnya dan FKIP pada khususnya serta hasil penelitian ini dapat dijadikan dasar pemikiran untuk melakukan penelitian berikutnya. 5. Peneliti Sebagai Calon Pendidik. Dapat dijadikan sebagai salah satu media untuk memperluas wawasan tentang disiplin ilmu yang ditekuni serta sebagai bekal untuk terjun ke dunia pendidikan.

G. ALASAN PEMILIHAN JUDUL 1. Alasan Objektif