Uji Validitas Instrumen Tes Uji Reliabilitas Instrumen Tes

3.7 Uji Validitas dan reliabilitas

3.7.1 Uji Validitas Instrumen Tes

Uji validitas instrumen dalam penelitian ini digunakan untuk menguji instrumen tiap item soal yang nantinya akan digunakan dalam tes individual setelah pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran Cooperative Script. Untuk mengetahui validitas, instrumen terlebih dahulu diuji cobakan di kelas uji coba yaitu kelas IV SDN Sidorejo Lor 05 Salatiga. Menurut Sudjana, 2008:12 Validitas berkenaan dengan ketepatan alat penilaian terhadap konsep yang dinilai sehingga betul-betul menilai apa yang seharusnya dinilai. Langkahnya adalah dengan memasukkan item-item dn total seluruh item ke dalam jendela variable. Kemudian dengan membandingkan item dan totalnya tekan tombol “OK”, maka hasil validitas akan keluar.

3.7.2 Uji Reliabilitas Instrumen Tes

Uji reabilitas dimaksudkan untuk menjamin instrumen yang digunakan merupakan sebuah instrumen yang handal, konsistensi, stabil dan dependibalitas, sehingga bila digunakan berkali-kali akan menghasilkan data yang sama. Pengukuran tingkat realibilitas alat pengumpul data dalam penelitian ini. Besarnya koefisien Alpha merupakan tolok ukur dari tingkat reliabilitasnya. Tahapan uji validitas dan reliabilitas ini dilakukan dengan menggunakan program SPSS 16. Uji reliabilitas instrumen dalam penelitian ini digunakan untuk menguji instrumen tiap item soal yang nantinya akan digunakan dalam tes individual setelah pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran Cooperative Script. Untuk mengetahui validitas, instrumen terlebih dahulu diuji cobakan di kelas uji coba yaitu kelas IV SDN Sidorejo Lor 01 Salatiga Uji reliabilitas penelitian adalah dengan menggunakan teknik Alpha yang dikembangkan oleh George dan Mallery 1995 untuk menentukan tingkat reliabilitas instrumen menggunakan kriteria sebagai berikut : α≤ 0,7 : tidak dapat diterima 0,7 ≤ 0,8 : dapat diterima 0,8 ≤ 0,9 : reliabilitas bagus α 0,9 : reliabilitas memuaskan

3.7.3 Uji Coba Data