Desain Penelitian Definisi Operasional Variabel Populasi Penelitian

35

BAB III METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif tentang faktor-faktor pendukung pembelajaran senam lantai siswa kelas V SD Se-Gugus II Kecamatan Sentolo, Kulonprogo tahun ajaran 20152016. Penelitian Deskriptif yaitu suatu penelitian yang berusaha mendiskripsiakan suatu fenomenaperistiwa secara sistematis sesuai dengan apa adanya Nyoman Dantes, 2012: 51. Metode yang digunakan adalah metode survei dengan menggunakan angket sebagai instrumennya. Tujuan utama dari metode ini adalah sebagai prosedur pemecahan masalah yang diselidiki dengan menggambarkan subjek atau objek penelitian seseorang, lembaga, masyarakat berdasarkan fakta-fakta yang tampak atau sebagaimana adanya.

B. Definisi Operasional Variabel

Menurut Sugiyono 2010: 38, “variabel penelitian adalah suatu atribut atau sikap atau nilai dari orang, objek, atau kegiatan yang mempunyai variasi tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulan ”. Variabel penelitian ini adalah faktor yang mendukung dalam proses pembelajaran senam lantai siswa. Secara operasional variabel ini didefinisikan sebagai faktor yang membantu tercapainya keberhasilan dalam proses pembelajaran senam lantai yang digolongkan ke dalam empat faktor yaitu dari faktor guru, siswa, sarana prasarana, dan lingkugan. Untuk mengungkap atau mengetahui keempat faktor tersebut digunakan angket yang 36 bersifat tertutup dimana pernyataan yang dituliskan telah dengan pemberian skor tertentu.

C. Populasi Penelitian

Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas: objek subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang di tetapkan oleh peneliti untuk di pelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya. Penelitian ini merupakan penelitian populasi. Populasi yang digunakan merupakan seluruh siswa kelas V SD Se-Gugus II, Sentolo, Kulonprogo yang berjumlah 102 orang yang tersebar di 5 Sekolah Dasar. Berikut adalah data siswa kelas V SD Se-Gugus II, Sentolo. Tabel 1. Data Siswa Kelas V Sekolah Dasar Se-Gugus II Sentolo No Nama Sekolah Jumlah Siswa 1. SD Negeri Gembongan 20 2. SD Negeri 1 Sentolo 23 3. SD Negeri Lebeng 29 4. SD Negeri Salamrejo 24 5. SD Muh Banjaran 6 Jumlah 102

D. Instrumen dan Teknik Pengumpulan Data