Subjek Penelitian Waktu Penelitian Instrumen Penelitian

Aris Arizal Herliansyah, 2015 EFEKTIVITAS PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING DALAM MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA SEKOLAH DASAR Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 2. Pembacaan surah-surah Al-Quran sebelum memulai pembelajaran yang dilakukan oleh setiap kelas. 3. Pemeriksaan kerapihan pakaian, rambut, dan kuku yang dilaksanakan setiap hari untuk kelas rendah dan setiap hari senin untuk kelas tinggi sebelum masuk kelas. 4. Jum’at bersih yang dilaksanakan setiap hari jum’at ketika jadwal pagi. Kegiatan yang dilakukan adalah membersihkan sekolah dan mengadakan pengajianceramah.

D. Subjek Penelitian

Adapun yang akan menjadi subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas III dengan jumlah siswa yang akan menjadi sampel adalah seluruhnya yaitu sebanyak 31 orang, terdiri dari 12 siswa laki-laki dan 19 siswa perempuan. Sebagian besar siswa kelas ini bertempat tinggal di sekitar kawasan sekolah, namun ada pula yang bertempat tinggal cukup jauh dari sekolah. Siswa yang berada di kelas ini memiliki latar belakang keluarga yang berbeda-beda. Rata-rata siswa yang berada di kelas ini berasal dari keluarga dengan tingkat ekonomi menengah.

E. Waktu Penelitian

Penelitian dilaksanakan kurang lebih selama tiga bulan yang didalamnya sudah termasuk tahap penyelesaian laporan, terhitung sejak bulan Maret sampai dengan bulan Mei. Adapun pelaksanaan tindakan dilakukan bersamaan dengan proses kegiatan belajar mengajar agar tidak mengganggu kegiatan belajar mengajar yang sudah direncanakan sekolah atau guru kelas.

F. Instrumen Penelitian

1. Instrumen Pembelajaran

Instrumen pembelajaran yang digunakan dalam penelitian ini adalah: a. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP Rencana pelaksanaan pembelajaran RPP adalah salah satu instrumen dalam pembelajaran. RPP adalah sebuah perangkat pembelajaran yang Aris Arizal Herliansyah, 2015 EFEKTIVITAS PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING DALAM MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA SEKOLAH DASAR Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu berisi gambaran proses dan prosedur pengorganisasian kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pembelajaran yaitu mencapai kompetensi dasar yang telah ditetapkan dalam standar isi dan dijabarkan di dalam silabus. Adapun RPP dalam penelitian ini disusun dengan menggunakan pendekatan pembelajaran Contextual Teaching and Learning. b. Lembar Kerja Siswa LKS LKS diberikan kepada setiap kelompok ketika proses pembelajaran berlangsung untuk memberikan arahan agar siswa dapat menemukan sendiri konsep yang sedang dipelajari. Dengan LKS siswa dapat mengoptimalkan pengetahuan, sikap, dan psikomotornya tentang penggunaan alat peraga dalam pembelajaran. Permasalahan dan petunjuk yang termuat dalam LKS dapat membantu siswa dalam mengembangkan kemampuan berpikir yang dimilikinya.

2. Instrumen Pengungkap Data Hasil Penelitian

Untuk memperoleh data yang akurat sesuai dengan permasalahan dalam penelitian ini, maka peneliti menyusun instrumen penelitian. Adapun instrumen pengungkap data yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: a. Tes Tertulis Soal Evaluasi Tes tertulis digunakan untuk mengukur dan memperoleh gambaran tentang hasil belajar pemahaman konsep siswa secara individu yang dilakukan sebelum pretest dan setelah tindakan posttest. Dari kegiatan evaluasi ini diperoleh sejumlah data tentang hasil belajar pemahaman konsep siswa secara individu, sekaligus gambaran taraf daya serap dan tingkat keberhasilanketercapaian terhadap materi pembelajaran yang diberikan, dan selain itu juga dapat mengukur tingkat keberhasilan guru dalam mengajar. Soal-soal yang ada pada tes disusun dengan memperhatikan indikator-indikator kemampuan yang akan diukur sehingga dapat melihat kemampuan pemahaman konsep siswa. Bentuk soal tes yang akan digunakan berupa soal uraian, karena soal uraian dianggap lebih mampu melihat kemampuan pemahaman konsep siswa. Aris Arizal Herliansyah, 2015 EFEKTIVITAS PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING DALAM MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA SEKOLAH DASAR Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu b. Lembar Observasi Observasi ini dilakukan dengan melibatkan seorang observer. Tujuan dari penggunaan lembar observasi ini adalah untuk melihat proses pembelajaran seperti aktivitas siswa serta kegiatan guru yang muncul selama proses pembelajaran berlangsung, serta melihat keterlaksaan tindakan dengan model pembelajaran yang digunakan, apakah tahapan-tahapan yang dilakukan sesuai dengan rencana pembelajaran dengan model yang digunakan atau tidak. c. Kamera foto Dalam kegiatan ini digunakan juga kamera foto sebagai alat penunjang penelitian untuk memperkuat data penelitian terutama data hasil observasi. Foto-foto diambil pada saat observasi tindakan, kegiatan peneliti dan kegiatan siswa, diskusi peneliti dengan observer, peneliti dengan siswa, dan siswa dengan siswa saat mengerjakan LKS, serta ketika guru melakukan wawancara dengan siswa.

G. Prosedur Penelitian

Dokumen yang terkait

Pengaruh penerapan pendekatan contextual teaching and learning terhadap pemahaman konsep pada materi pengukuran waktu siswa Kelas V MIN 15 Bintaro : penelitian quasi eksperimen di MIN 15 Bintaro Jakarta Selatan.

0 8 240

Penagruh pendekatan contextual teaching laering (CTL) terhadap hasil bejaran biologi siswa kuasi Ekperimen di SMPN 1 Cisauk

0 7 208

Penggunaan Pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL) Untuk Meningkatkan Penguasaan Konsep Energi dan Usaha

0 5 223

Penerapan Strategi Contextual Teaching and Learning dalam Peningkatan Pemahaman Siswa Tentang Pelajaran Akidah Akhlak di SMPI Al-Hikmah Pondok Cabe

0 26 194

Penerapan pendekatan pembelajaran contextual teaching and learnig/CTL untuk meningkatkan hasil belajar PKN pada siswa kelas IV MI Miftahussa’adah Kota Tangerang

0 10 158

PENERAPAN PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIKA.

0 1 25

EFEKTIVITAS PENDEKATAN PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP SISWA SD.

0 3 29

PENINGKATAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIKA MELALUI PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING Peningkatan Pemahaman Konsep Matematika Melalui Pendekatan Contextual Teaching and Learning Siswa Kelas III SDN 02 Gondosuli, Tawangmangu Karanganyar Tahun 2011/2

0 0 15

PENGGUNAAN MODUL PEMBELAJARAN PENJUMLAHAN DAN PENGURANGAN BILANGAN BULAT DENGAN PENDEKATAN CTL (CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING) UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR - Repository UNIKAMA

0 1 8

CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING DAPAT MENINGKATKAN PENALARAN MATEMATIS SISWA DI SEKOLAH DASAR KELAS V SD

0 0 15