Sumber Data Penelitian METODE PENELITIAN

D. Sumber Data Penelitian

Data dalam penelitian ini diperoleh dari sumber sebagai berikut: 1. Informan Informan adalah orang yang dapat memberikan informasi atau keterangan atau yang diperlukan oleh peneliti. Informan ini dipilih dari yang betul-betul dapat dipercaya dan mengetahui obyek yang diteliti Koentjaraningrat 1991:130. Informan dalam penelitian ini antara lain: Bapak Lalu Intayang selaku sebagai kepala desa Sakra sekaligus menjadi pemangku adat di desa Sakra. Lalu merupakan gelar yang digunakan seorang bangsawan pria asal lapisan kedua. Gelar ini akan berubah menjadi mami’ jika pria tersebut mempunyai anak. Sedangkan seorang wanita bangsawan menggunakan gelar baiq. Berdasarkan keterangan dari Bapak Lalu Intayang ini diperoleh mengenai data monografi desa Sakra serta bagaimana adat merariq yang ada di Sakra, tahapan-tahapan dan prosesi dari merariq dan juga mengenai kebangsawan pada masyarakat Sakra. Selain itu yang menjadi informan adalah keenam pasangan yang melakukan merariq yaitu: 1.Syofian dan Wiya, 2. Andi dan Baiq Fitri, 3. Lalu Kertanah dan Baiq Nurhayati, 4 Lalu Putrawangsa dan Baiq Nuning, 5. Arifin dan Hidayati, 6 Maulida dan Rezki. Dari enam pasangan di atas diperoleh data mengenai alasan-alasan yang melatarbelakangi mereka melakukan merariq. 2. Sumber Tertulis Data dalam penelitian ini selain diperoleh dari informan, sebagai bahan tambahan diperoleh dari sumber tertulis, yaitu bersumber dari buku- buku dan dokumen-dokumen tentang wilayah dan kependudukan Desa Sakra yang berupa buku monografi. Data yang diperoleh dari monografi desa antara lain mengenai gambaran umum desa, batas-batas desa, jumlah penduduk, tingkatan pendidikan penduduk, agama penduduk, dan sarana prasarana pendidikan dan peribadatan. Sumber lain adalah buku-buku dan majalah yang relevan dalam membantu penyelesaian masalah penelitian. Buku-buku yang dimaksud adalah buku-buku yang berkaitan dengan tema dari penelitian ini. 3. Foto Foto dalam penelitian ini digunakan sebagai sumber data karena foto dapat mengahasilkan data deskriptif. Foto dapat memberikan sedikit gambaran tentang peristiwa yang diamati dalam penelitian. Foto yang digunakan dalam penelitian ini adalah foto-foto pada saat pelaksanaan prosesi merariq di desa Sakra. Foto-foto yang dihasilkan meliputi foto saat acara ijab Kabul, sorong serah aji karma dan acara nyongkolan.

E. Metode Pengumpulan Data