Hardware Software Brainware Komponen Utama Implementasi Sistem

5.4 Komponen Utama Implementasi Sistem

Untuk mewujudkan sistem yang telah dirancang memerlukan sarana pendukung yakni berupa komponen-komponen yang sangat berperan dalam menunjang penerapan sistem yang dirancang tehadap pengolahan data.

5.4.1 Hardware

Hardware perangkat keras adalah mesin atau komponen yang secara fisik bekerjasama di dalam melaksanakan pengolahan data yang dilaksanakan, yaitu seperangkat Personal Computer PC, perangkat ini terdiri dari: 1. Monitor SVGA 2. CPU Central Processing Unit 3. Harddisc dengan kapasitas 160 Giga 4. Printer Canon Pixma iP1700 5. Kertas A4 untuk mencetak laporan

5.4.2 Software

Ada beberapa software yang perlu diinstal dalam membuat sistem informasi ini, antara lain: Universitas Sumatera Utara 1. Sistem Operasi Windows XP Gambar 4.1 Windows XP 2. Software Apache server, Mysql Database, PHPscript. Software ini bisa diganti dengan PhpTriad 2.2.1 3. Macromedia Dreamweaver MX 2004, supaya mudah dalam mendesain website dan mengkonecsican antara MySQL dengan scrip PHP. Universitas Sumatera Utara Gambar 4.2 Dreamweaver MX 2004 4. Mozilla Firefox atau Internet Explorer, untuk melihat hasil jadi sistem informasi yang dirancang. Lebih baik menggunakan Mozilla Firefox karena bisa membuka situs lain dalam 1 satu Windows [Tekan Ctrl+T]. Makin tinggi versinya makin lebih baik. 5. Adobe Photoshop, untuk mengedit image yang akan kita tampilkan di sistem informasi yang penulis rancang.

5.4.3 Brainware

Brainware merupakan faktor manusia yang menangani fasilitas komputer. Faktor brainware dalam hal ini unsur manusia yang dibutuhkan: Universitas Sumatera Utara a. Sistem analis, yaitu orang yang membentuk dan membangun fasilitas sistem desain. b. Programmer, yaitu orang yang mengerti bahasa pemrograman yang digunakan dalam membuat dan membangun program. Programmer terdiri dari: 1. Pemrogram aplikasi, yaitu programmer yang membuat perangkat lunak aplikasi untuk memenuhi kebutuhan dari para pemakai. 2. Pemrogram pemeliharaan, yaitu programmer yang bertanggungjawab untuk memelihara, memodifikasi dan memperbaiki serta menjaga program agar program dapat dipakai selama mungkin. 3. Pemrogram sistem, yaitu programmer yang membuat perangcat lunak sistem untuk mengontrol operasi perangkat keras komputer dan membuatnya dapat menjalankan program aplikasi. c. Personalia operasi komputer, yang terdiri atas: 1. Komputer operator, yaitu orang yang menangani langsung dalam pengolahan data sampai dengan tampilan dan pengentrian data di dalam komputer. Universitas Sumatera Utara 2. Manajer operasi komputer, yaitu orang yang bertanggungjawab atas seluruh aktifitas pengoperasian komputer. 3. Personalia pemasukan data, yaitu orang- orang yang bertugas memasukkan data ke sistem komputer dan memastikan bahwa data yang dimasukkan terjamin kebenaran, akurasi, dan kelengkapannya. 4. Pustakawan sistem, yaitu orang-orang yang bertugas untuk mengelola penyimpanan data dan peralatan perekam.

5.5 Pemeliharaan Sistem