KERANGKA KONSEP PENELITIAN DAN DEFINISI OPERASIONAL

BAB 3 KERANGKA KONSEP PENELITIAN DAN DEFINISI OPERASIONAL

3.1. Kerangka Konsep Penelitian

Berdasarkan tujuan penelitian di atas maka kerangka konsep dalam penelitian ini adalah : Gambar 3.1. Kerangka Konsep Umur Jenis Kelamin Riwayat Penyakit Keluarga Hipertensi Merokok Diabetes Melitus Hiperkolesterolemia Sindroma Koroner Akut Faktor yang tidak dapat dimodifikasi Faktor yang dapat dimodifikasi Universitas Sumatera Utara Universitas Sumatera Utara

3.2. Definisi Operasional

Penderita SKA merupakan pasien yang dinyatakan menderita SKA berdasarkan dokter RSUP Haji Adam Malik Medan yang tercatat di rekam medik. • Cara menilai: melihat hasil anamnesis dan pemeriksaan EKG pada rekam medik pasien SKA. Diagnosis SKA ditegakkan berdasarkan EKG. EKG merupakan standar baku emas untuk penegakkan diagnosis SKA. • Alat ukur: rekam medik. • Hasil pengukuran: infrak miokard dengan ST elevasi STEMI, infrak miokard tanpa ST elevasi NSTEMI dan angina pektoris tak stabil APTS. • Skala pengukuran: nominal. Faktor-faktor yang tidak dapat dimodifikasi adalah faktor-faktor yang memperbesar kemungkinan seseorang untuk menderita SKA yang ditentukan secara genetik atau berhubungan dengan fungsi tubuh yang normal sehingga tidak dapat dimodifikasi. Yang termasuk kelompok ini adalah: a. Usia adalah jumlah tahun hidup penderita SKA yang sesuai dengan rekam medik tahun 2011. b. Jenis kelamin adalah jenis kelamin penderita SKA baik laki-laki ataupun perempuan yang sesuai dengan rekam medik tahun 2011. c. Riwayat penyakit keluarga adalah riwayat yang menyebutkan adanya anggota keluarga penderita tersebut yang menderita SKA yang tercatat dalam rekam medik tahun 2011. Universitas Sumatera Utara Universitas Sumatera Utara Tabel 3.1 Skala Pengukuran Faktor yang Tidak Dapat Dimodifikasi VARIABEL ALAT UKUR CARA UKUR HASIL UKUR SKALA UKUR Usia Rekam medik Rekam medik - 45 tahun - 45 – 60 tahun - 60 tahun Rasio Jenis Kelamin Rekam medik Rekam medik - Laki-laki - Perempuan Nomimal Riwayat penyakit keluarga Rekam medik Rekam medik - PJK - Hipertensi - Diabetes Melitus - Tidak tercatat Nominal Faktor-faktor yang dapat dimodifikasi adalah faktor-faktor yang memperbesar kemungkinan seseorang untuk menderita SKA akibat dari gaya hidup seseorang dan faktor ini dapat dimodifikasi. Yang termasuk dalam kelompok ini adalah: a. Merokok adalah kebiasaan merokok sehari-hari yang dilakukan penderita SKA yang sesuai dengan rekam medik tahun 2011. b. Hipertensi adalah peningkatan tekanan darah arterial penderita SKA yang diklasifikasikan berdasarkan JNC VII yang sesuai dengan rekam medik tahun 2011. c. Hiperkolesterolemia adalah adanya peningkatan kadar kolesterol 200 mgdL pada penderita SKA sesuai dengan rekam medik tahun 2011. d. Diabetes mellitus adalah adanya peningkatan kadar gula darah puasa 120 mgdl atau kadar gula sewaktu 200 mgdl pada penderita SKA sesuai dengan rekam medik tahun 2011. Universitas Sumatera Utara Universitas Sumatera Utara Tabel 3.2 Skala Pengukuran Faktor yang Dapat Dimodifikasi VARIABEL ALAT UKUR CARA UKUR HASIL UKUR SKALA UKUR Merokok Rekam medik Rekam medik - Merokok - Tidak merokok Nominal Hipertensi Rekam medik Rekam medik - Pre Hipertensi - Hipertensi grade I - Hipertensi grade II Ordinal Hiperkolesterolemia Rekam medik Rekam medik Kadar Kolesterol - 200 mgdL - ≥ 200 mgdL Ordinal Diabetes Melitus Rekam medik Rekam medik Kadar gula darah dua jam setelah makan - 200 - ≥ 200 Kadar gula darah puasa - ≤ 120 - 120 Ordinal Universitas Sumatera Utara Universitas Sumatera Utara

BAB 4 METODE PENELITIAN