Validitas Data Instrumen Penelitian

3.6. Validitas Data

Triangulasi adalah teknik pemeriksaan keabsahan data yang memanfaatkan sesuatu yang lain. Di luar data itu untuk keperluan pengecekan atau sebagai pembanding terhadap data itu. Teknik triangulasi yang paling banyak digunakan ialah pemeriksaan melalui sumber lainnya. Triangulasi berarti cara terbaik untuk menghilangkan perbedaan-perbedaan konstruksi kenyataan yang ada dalam konteks suatu studi sewaktu mangumpulkan data tentang berbagai kejadian dan hubungan dari berbagai pandangan Moleong, 2010. Dalam penelitian ini, peneliti memilih teknik triangulasi sumber. Sebagaimana dipaparkan oleh Patton Moleong, 2010 bahwa triangulasi dengan sumber berarti membandingkan dan mengecek balik derajat kepercayaan suatu informasi yang diperoleh melalui waktu dan alat yang berbeda dalam penelitian kualitatif.

3.7. Instrumen Penelitian

Dalam penelitian kualitatif, yang menjadi instrumen adalah peneliti itu sendiri human instrument. Oleh karena itu peneliti harus dipastikan memahami semua bagian dari penelitian dan siap melakukan penelitian yang selanjutnya terjun ke lapangan. Peneliti kualitatif sebagai human instrument, berfungsi menetapkan fokus penelitian, memilih informan sebagai sumber data, melakukan pengumpulan data, menilai kualitas data, analisis data, menafsirkan data dan membuat kesimpulan atas semuanya. Validasi terhadap peneliti sebagai instrumen meliputi validasi terhadap pemahaman metode penelitian kualitatif, penguasaan wawasan terhadap bidang yang diteliti, kesiapan peneliti untuk memasuki objek penelitian, baik secara akademik maupun logistiknya Sugiyono, 2009. Namun dalam penelitian ini peneliti dibantu dengan beberapa instrumen tertulis sebagai salah satu alat bantu instrumen yang berguna untuk mengungkap adanya perubahan konsepsi pada responden. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah soal tes tertulis dan perlengkapan wawancara. Soal tes tertulis berupa soal essay. Penyusunan instrumen tes tertulis ini mengacu pada hasil pustaka dari berbagai sumber dan masukan dari dosen pembimbing dan dosen pengampu mata kuliah termodinamika serta memilih soal yang sejenis dengan soal yang diujikan ketika ujian akhir semester. Pemilihan soal yang sejenis ini bertujuan agar perubahan konsepsi yang terjadi dapat terlihat lebih jelas. Hasil tes tertulis ini akan dianalisis untuk mengetahui bagaimana konsepsi mahasiswa setelah melewati selang waktu kurang lebih satu tahun dari pembelajaran termodinamika dan bagaimana perubahan konsepsinya. Hasil analisis soal tes tertulis ini digunakan sebagai penyusunan instrumen wawancara. Dalam tes wawancara ini digunakan instrumen berupa alat tulis dan alat perekam suara. Tujuan penggunaan alat perekam ini adalah agar data yang dihasilkan dalam tes wawancara lebih obyektif dan didapatkan bukti yang kuat berupa rekaman suara hasil wawancara Linuwih, 2011.

3.8. Teknik Analisis Data Penelitian