Implementasi Halaman Awal Implementasi Antarmuka

4.1 Implementasi Antarmuka

Sistem Pengelompokan Implementasi algoritma Fuzzy C-Means untuk pengelompokan Sekolah Menengah Atas di DIY berdasarkan nilai ujian nasional dan nilai sekolah telah selesai dibangun, maka pada sub bab ini akan ditampilkan antarmuka dari sistem tersebut.

4.1.1 Implementasi Halaman Awal

Pada saat aplikasi pertama kali dijalankan akan ditampilkan form awal seperti ditunjukkan pada Gambar 4.1 berikut. Gambar 4.1 Antarmuka Halaman Awal Pada halaman awal tersebut terdapat tombol masuk yang akan mengarah ke halaman proposes data. 4.1.2 Implementasi Halaman Praproses Data Halaman ini merupakan halaman yang digunakan untuk mempersiapkan data yang akan diolah yang berasal dari berkas .xls atau .csv. Pengolahan awal praproses data dimaksudkan agar format data sesuai dengan proses pengelompokan clustering yang akan dilakukan. Format data yang diperbolehkan dalam algoritma Fuzzy C-Means yaitu data dengan format angka numerik. Implementasi halaman praproses data ditunjukkan pada Gambar 4.2 berikut. Gambar 4.2 Antarmuka Halaman Praproses Data Pengguna kemudian dapat memilih tombol “Pilih Berkas” yang digunakan untuk memasukkan berkas berekstensi .xls atau .csv. Hasil setelah berkas data dimasukkan seperti ditunjukkan pada Gambar 4.3 berikut. Gambar 4.3 Antarmuka Halaman Praproses Data Berkas .xls atau .csv Pengguna dapat melakukan seleksi atribut pada tabel atribut, dengan cara menandai atribut yang ingin dihapus. Atribut yang sudah dilakukan proses hapus akan hilang dari tabel data. Tampilan penanda hapus atribut seperti ditunjukkan pada Gambar 4.4 berikut. Gambar 4.4 Antarmuka Halaman Praproses Data Hapus Atribut 4.1.3 Implementasi Halaman Distribusi Atribut Halaman distribusi atribut digunakan untuk menlihat dan mngetahui sebaran nilai pada atribut yang dipilih dalam data yang dimasukkan. Halaman ini akan t ampil ketika pengguna memilih tombol “Distribusi Atribut” pada halaman praproses data. Tampilan halaman distribusi atribut ditunjukkan pada Gambar 4.5 berikut. Gambar 4.5 Antarmuka Halaman Distribusi Atribut 4.1.4 Implementasi Halaman Fuzzy C-Means Halaman ini merupakan halaman utama dalam sistem implementasi algoritma Fuzzy C-Means untuk pengelompokan sekolah menengah atas di DIY berdasarkan nilai ujian nasional dan nilai sekolah FCM. Isi dari halaman ini yaitu tampilan data yang sudah dilakukan praproses data pada kolom data, parameter masukan untuk proses clustering metode FCM terdapat pada kolom Parameter FCM dan kolom hasil untuk menampilkan hasil clustering. Tampilan halaman Fuzzy C-Means ditunjukkan pada Gambar 4.6 berikut. Gambar 4.6 Antarmuka Halaman Fuzzy C-Means Nilai-nilai yang ditampilkan pada kolom parameter FCM, merupakan nilai default ketika halaman ini ditampilkan. Pengguna dapat merubah nilai-nilai parameter tersebut dengan menggeser tombol slider, dan nilainya akan ditampilkan pada textfield yang berada di bawah tombol slider. Pemberian nilai default pada halaman ini dimaksudkan agar jika pengguna lupa memasukkan nilai-nilai parameter FCM pada aplikasi maka nilai-nilai default tersebut yang digunakan sebagai parameter untuk proses clustering. Pengguna dapat melakukan proses clustering dengan menekan tombol “Proses”, yang kemudian hasilnya akan ditampilkan pada kolom hasil. Tampilan hasil clustering seperti ditunjukkan pada Gambar 4.7 berikut. Gambar 4.7 Antarmuka Halaman Fuzzy C-Means Clustering Pengguna juga dapat melakukan operasi simpan hasil clustering, seperti yang ditampilkan pada kolom hasil kedalam bentuk dokumen berekstensi .xls,.txt atau .doc.

4.1.5 Implementasi Halaman Plot Clustering