Sejarah Berdiri nya SMK YKTB 2 BOGOR Visi dan misi SMK YKTB 2 BOGOR

38

2. Sejarah Berdiri nya SMK YKTB 2 BOGOR

Dimulai dari keberhasilannya sejak tahun 1985 Yayasan Kejuruan Teknologi Baru YKTB menyelenggarakan pendidikan STM SMK YKTB 1, dengan tekad untuk turut serta dalam usaha mencerdaskan kehidupan bangsa dan menyiapkan tenaga kerja terampil dan profesional, maka pada tanggal 17 januari 1990 YKTB menyelenggarakan pendidikan dibidang bisnis dan manajemen dengan membuka SMK YKTB 2 Bogor, dengan program keahlian sekretaris dan akutansi. Pada tahun 1999 SMK YKTB 2 BOGOR memperoleh status akreditasi disamakan. Perkembangan bisnis retail yang marak dengan manajerial yang baik dan jaringan kokoh yang dipelopori oleh pebisnis perdagangan besar, memungkinkan peluang dibidang perdagangan semakin terbuka. Atas dasar pemikiran tersebut maka pada tahun 2000, berdiri SMK YKTB 3 BOGOR, yang mengkhususkan program keahlian perdagangan. Perkembangan SMK di lingkungan yayasan kejuruan teknologi baru YKTB yang sangat cepat tidak bisa dilepaskan dari kerjasama yang baik antara lembaga YKTB dengan pelaksana, kuakifikasi staf pengajar dan tata usaha, manajemen yang baik, proses pembelajaran yang kondusif serta fasilitas yang memadai sehingga pada tanggal 16 fenruari 2005 SMK YKTB 2 dan SMK YKTB 3 memperoleh nilai ”A” dalam akreditasi yang dilakukan BAS propinsi jawa barat dengan No : 420599-DIKMENTI dengan hasil akreditasi yang menggembirakan semakin memotivasi penyelenggaraan pendidikan dalam mempersiapkan SMK YKTB menjadi sekolah unggulan dengan standar nasional.

3. Visi dan misi SMK YKTB 2 BOGOR

SMK YKTB 2 Bogor yang bernaung di bawah Yayasan Kejuruan Teknologi Baru sebagai Lembaga Pendidikan Kejuruan dan Mitra Pemerintah dalam membangun pendidikan khususnya. 39 Pendidikan kejuruan telah dan akan mengarahkan segala sumber daya yang telah dimiliki untuk mendukung dan mensukseskan program pemerintah. Dalam melaksanakan peran dan fungsinya, SMK YKTB 2 telah merumuskan, Visi dan Misi sebagai saluran dalam menyusun program kerja dan program pengembangan, maupun program jangka pendek dan program jangka panjang. VISI : Melalui Norma, Etis, Santun, Kondusif Dan Profesional, SMK YKTB 2 Bogor Berusaha Meraih Prestasi Di Bidang Akademis Dan Moralitas Dalam Menghadapi Era Globalisasi Dengan Penguasaan IPTEK Dan IMTAQ Yang Seimbang.  Tahun 2010 terunggul di Kota Bogor  Tahun 2015 terunggul di Jawa Barat  Tahun 2020 terunggul di Tingkat Nasional MISI : 1. Mengembangkan pendidikan dan latihan keterampilan yang menunjang bagi lulusan dalam menghadapi persaingan tenaga kerja. 2. Mengembangkan etos kerja yang tinggi, trampil dan cekatan. 3. Mengembangkan pendidikan keagamaan dan meningkatkan kepribadian yang berbudi pekerti luhur. 4. Mengembangkan SMK YKTB 2 menuju sekolah yang Berstandar Nasional dan Internasional. 5. Menciptakan siswa agar dapat menjadi tenaga kerja yang terampil dan produktif. 6. Menyiapkan siswa agar dapat menyesuaikan pekerjaan untuk mengembangkan kesejahteraan umum sejalan dengan kerangka pembangunan nasional. 7. Membina jaringan kerjasama dengan dunia usaha dan industry 40 Strategi Pelaksanaan Mencapai Visi dan Misi SMK YKTB 2 BOGOR : 1. Memberdayakan secara optimal semua potensi sumber daya sekolah dalam rangka mewujudkan pelayanan prima pada masyarakat. 2. Meningkatkan pelayanan diklat KBM. 3. Membudayakan disiplin kerja dan belajar untuk semua warga sekolah. 4. Meningkatkan kesejahteraan warga sekolah, sesuai kemampuan lembaga sekolah. 5. Meningkatkan profesionalisme kepala sekolah, guru-guru, dan staff TU melalui pembinaan dan atau penataran di dalam atau di luar lingkungan sendiri. 6. Meningkatkan pelayanan pembinaan siswa melalui kegiatan layanan yang edukatif seperti layanan BPBK, kegiatan ekstrakurikuler, kegiatan pembinaan keagamaan dll. 7. Mengoptimalkan kegiatan unit produksi sebagai alternatif dalam upaya meningkatkan kesejahteraan warga sekolah. 8. Meningkatkan kerja sama dengan Dunia Usaha Dunia Industri DUDI dan instansi terkait. Tujuan Sekolah 4 empat tahun mendatang Pada tahun pelajaran 20122013 diharapkan : 1. Memiliki lulusan yang unggul dalam prestasi akademik dan non kademik 2. Terlaksananya proses pembelajaran yang variatif dan inovatif 3. Memiliki administrasi kurikulum yang lengkap, berstandar nasional dan internasional. 4. Terwujudnya komitmen dan kompetensi tenaga penddik dan kependidikan yang profesional. 5. Terwujudnya pengelolaan pendidikan partisipatif, transparan, dan akuntabel. . 41 6. Memiliki sarana dan prasarana pendidikan yang memadai dan relevan dalam mendukung PBM 7. Memiliki sumber dana yang memadai, memenuhi kegiatan sekolah yang berstandar nasional dan internasional. 8. Memiliki sistem penilaian beragam multi aspek untuk semua mata pelajaran dan semua jenjang kelas. 9. Memiliki lingkungan sekolah yang kondusif, tertib, bersih, indah, ramah.

B. Siswa, guru dan karyawan 1. Data siswa periode 2010-2011