Tinjauan Peneliti Terdahulu TINJAUAN PUSTAKA

keuggulan yang kompetitif. Dunia bisnis tanpa melakukan inovasi perusahaan akan mati. Perusahaan yang terus menerus melakukan inovasi akan mendominasi pasar dengan model atau penampilan baru yang berkreasi unik, pada akhirnya inovasi inilah yang memunculkan keunggulan-keunggulan produk yang unik dibandingkan dengan pesaing lainnya. Banyak produk yang gagal dipasarkan, dikarenakan konsumen tidak menginginkan tertarik dengan produk tersebut, oleh karena itu perusahaan sebelumnya harus mengidentifikasikan keinginan dan harapan konsumen sebagai langkah awal untuk menciptakan suatu inovasi dalam pengembangan produk mereka.

2.6 Tinjauan Peneliti Terdahulu

Pada penelitian terdahulu dilakukan oleh peneliti dengan judul “Inovasi Produk Batik Pesisiran Pada Perusahaan Batik Virder di Banyuwangi” dan “Inovasi Produk Prol Tape Pada UD. Primadona Jember” penelitian tersebut diambil sebagai gambaran peneliti dalam proses penelitian. Tabel 2.4 Penelitian terdahulu dengan penelitian sekarang No Keterangan Penelitian Terdahulu Penelitian Terdahulu Penelitian Sekarang a b c d e 1 2 3 4 Penelitian Judul Tahun Lokasi Septyas Arum Furyana Inovasi Produk Batik Pesisiran pada Perusahaan Batik Virder di Banyuwangi 2012 Perusahaan Batik Virder Banyuwangi Moch. Aulia Rahman Inovasi Produk Prol Tape pada UD. Primadona Jember 2014 UD. Primadona Jember Ika Ayu Rahmayanti Inovasi Produk Berbasis Kreativitas pada “Osing Deles” di Banyuwangi 2014 UD. Osing Deles Banyuwangi 5 6 7 Objek yang Diteliti Metode Penelitian Hasil Inovasi produk pada produk batik Banyuwangi Paradigma Kualitatif, tipe deskriptif, strategi studi kasus, menentukan informan menggunakan teknik purposive sampling. Model inovasi produk dengan berbagai macam pilihan disesuaikan dengan apa yang diharapkan dan dibuthkan konsumen, hal tersebut mampu membuat target pemasaran mencapai keberhasilan. Inovasi produk pada produk prol tape Jember Paradigma Kualitatif, tipe deskriptif, strategi studi kasus, menentukan informan menggunakan teknik snowball. Inovasi produk yang dihasilkan mampu mempertahanka n interaksi antara perusahaan dengan pelanggan secara dinamis melalui inovasi produk yang telah ditawarkan Inovasi Produk pada produk kaos khas Banyuwangi Paradigma Kualitatif, tipe deskriptif, strategi studi kasus - Relevansi penelitian terdahulu dengan penelitian sekarang adalah penelitian terdahulu menjadi referensi untuk penelitian sekarang, karena penelitian terdahulu dengan penelitian sekarang mengkaji tentang inovasi produk yang dilakukan pada objek masing-masing penelitian tersebut. Penelitian terdahulu dengan penelitian sekarang sama-sama menggunakan metode penelitian kualitatif meskipun objeknya berbeda-beda. Hubungan ketiga penelitian diatas merupakan penelitian yang sama-sama dalam bidang industri kreatif pada produk daerah yan dapat mendukung perkembangan pariwisata. Produk-produk tersebut juga merupakan produk yang dapat digunakan sebagai hasil buah tangan dan banyak dicari oleh pengunjung atau wisatawan. Pada penelitian Septyas Arum yang berjudul Inovasi Produk pada Perusahaan Batik Virder di Banyuwangi, peneliti dapat memanfaatkan penelitian tersebut sebagai bahan perbandingan inovasi yang dilakukan pada masing-masing objek penelitian. Persamaan lokasi pada objek penelitian yaitu di Kota Banyuwangi dapat memberi harapan inovasi yang dilakukan pada produk batik dapat memberi sumbang pemikiran terhadap inovasi yang dilakukan pada produk kaos. Pada penelitian Moch. Aulia yang berjudul Inovasi Produk Prol Tape pada UD. Primadona Jember, peneliti dapat memanfaatkan hasil penelitian tersebut sebagai saran bagaimana inovasi yang dilakukan pada produk prol tape mampu mempertahankan interaksi pada perusahaan lain dan konsumennya, meskipun dari segi produk dengan penelitian sekarang berbeda jenis. Hal tersebut membuat peneliti tertarik menggunakan penelitian tersebut sebagai penelitian terdahulu. Dibandingkan dengan kedua penelitian terdahulu tersebut, keunggulan penelitian sekarang yaitu terletak pada bahasan analisisnya. Pada penelitian terdahulu pertama dan kedua, penelitian tersebut menganalisis inovasi produk yang telah diciptakan pada objek penelitiannya masing-masing. Berbeda dengan penelitian sekarang ini., penelitian sekarang ini menganalis proses kreativitas menciptakan suatu inovasi produk pada objek penelitian. Analisis tersebut dimulai dari proses mendapatkan ide atau inspirasi sampai produk tersebut berpindah tangan kepada konsumen.

BAB 3. METODE PENELITIAN