Alat Pengumpul data Successful Aging Penyusunan Instrumen

pertanyaan tersebut dan jawabannya lebih bersifat proyektif, yaitu berupa proyeksi diri perasaan atau kepribadiannya. b. Dikarenakan atribut psikologi diungkap secara tidak langsung lewat indikator-indikator perilaku sedangkan indikator perilaku diterjemahkan dalam bentuk item-item, maka skala psikologi selalu berisi banyak item. Jawaban subyek terhadap suatu item baru merupakan sebagian dari banyak indikasi mengenai atribut yang diukur, sedangkan kesimpulan akhir sebagai suatu diagnosis baru dapat dicapai bila semua item telah direspons. c. Respons subjek tidak diklasifikasikan sebagai jawaban ”benar” atau “salah”. Semua jawaban dapat diterima sepanjang diberikan secara jujur dan sungguh-sungguh. Hanya saja, jawaban yang berbeda akan diinterpretasikan berbeda pula. Skala yang digunakan oleh peneliti untuk mengumpulkan data penelitian merupakan model skala sikap. Skala model skala sikap disusun untuk mengungkap sikap pro dan kontra, positif dan negatif, setuju dan tidak setuju terhadap suatu objek sosial. Skala model sikap berisi pernyataan- pernyataan sikap attitude statements, yaitu suatu pernyataan mengenai objek sikap yang sifatnya tertutup Azwar, 2010a: 98 untuk mengumpulkan data dalam penelitian ini menggnakan skala successful aging.

3.4.1 Alat Pengumpul data Successful Aging

Skala successful aging disusun melalui pernyataan favorable mendukung dan unfavorable tidak mendukung dengan respon jawaban mulai dari Sangat Sesuai SS, Sesuai S, Cukup Sesuai CS, Ragu-ragu R dan Cukup Tidak Sesuai CTS, Tidak Sesuai TS, Sangat Tidak Sesuai STS. Pemberian skor untuk aitem favorable adalah SS=7, S=6, CS=5, R=4, CTS=3, TS=2, STS=1,untuk aitem unfavorable SS=1, S=2, CS=3, R=4, CTS=5, TS=6, STS=7 Skala yang digunakan sebagai alat pengumpul data untuk melihat successful aging dalam penelitian ini adalah skala successful aging, yang dikembangkan oleh Gary T Reker yakni model successful aging scale.

3.4.2 Penyusunan Instrumen

Penyusunan instrumen dalam penelitian ini dilakukan dalam beberapa tahap, yaitu: a. Adaptasi skala terstandar Karena dalam penelitian ini telah ada skala yang terstandar, maka peneliti menggunakan acuan ini dalam penelitian. b. Menyusun format instrumen Format skala dalam penelitian ini disusun untuk memudahkan responden dalam mengisi skala. Format skala ini bertujuan untuk mengukur successful aging. Format skalanya terdiri atas: 1 Halaman sampul skala Halaman sampul skala berisi judul skala yang digunakan dalam penelitian ini, namun judul tidak dituliskan secara eksplisit mengenai variabel apa yang diukur, melainkan hanya ditulis skala psikologi. Hal ini dimaksudkan untuk menghindari responden menjawab skala dengan apa adanya atau dibuat-buat. 2 Identitas Responden Identitas Responden meliputi: inisial, jenis kelamin, usia. 3 Petunjuk pengisian Petunjuk pengisian memberikan penjelasan kepada responden mengenai cara mengisi skala yang benar, meminta untuk membaca dengan seksama memberikan jawaban yang tidak dibuat-buat, petunjuk mengganti jawaban apabila terdapat kekeliruan dalam menjawab serta contoh memberikan jawaban dengan tepat. 4 Butir instrumen Butir item merupakan serangkaian pernyataan mengenai successful aging sebanyak 14 aitem. 5 Menyebarkan instrumen penelitian kepada responden Setelah instrumen disusun dan didapatkan instrumen yang sesuai maka instrumen penelitian siap untuk disebarkan kepada responden.

3.5 Validitas dan Reliabilitas