Data dan Sumber Data Teknik Pengumpulan Data

29 Pembelajaran RPP, implementasi KTSP mata pelajaran Sejarah di SMA, kendala yang dialami dalam pelaksanaan kurikulum sejarah serta upaya mengatasi kendala.

C. Data dan Sumber Data

Data atau informasi yang penting untuk dikumpulkan dan dikaji dalam penelitian ini sebagian besar berupa data kualitatif. Data kuantitatif dimanfaatkan sebagai pendukung simpulan penelitian. Menurut Sutopo 2006: 57 bahwa jenis sumber data secara menyeluruh yang digunakan dalam penelitian kualitatif berupa manusia dengan tingkah lakunya, peristiwa, dokumen dan benda lain. Informasi tersebut akan digali dari beragam sumber data dan jenis sumber data yang akan dimanfaatkan dalam penelitian meliputi: 1. Informan atau narasumber adalah para pelaku yang terkait dalam implementasi KTSP yaitu: Kepala Sekolah sebagai penanggung jawab pelaksanaan KTSP di SMA Negeri 1 Sukoharjo, wakil kepala sekolah bagian kurikulum, guru sejarah sebagai pelaksana KTSP di sekolah, dan peserta didik. 2. Tempat dan peristiwaaktivitas yaitu kegiatan pembelajaran sejarah di SMA Negeri 1 Sukoharjo. 3. Dokumen dari SMA Negeri 1 Sukoharjo berupa silabus, kalender akademik, program tahunan, program semester, RPP, portofolio peserta didik.

D. Teknik Pengumpulan Data

30 Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara, meneliti dokumen dan observasi.

1. Wawancara

Teknik wawancara atau komunikasi langsung adalah cara mengumpulkan data yang mengharuskan seorang peneliti mengadakan kontak langsung secara lisan atau tatap muka dengan narasumber dalam situasi sebenarnya maupun situasi sengaja dibuat untuk keperluan tersebut Nawawi Hadari, 1998: 95. Wawancara yang dilakukan dalam penelitian ini adalah wawancara mendalam. Wawancara mendalam dilakukan dengan wawancara yang bersifat lentur dan terbuka, tidak berstruktur ketat, tidak pada suasana formal dan dilakukan berulang-ulang pada informan yang sama Sutopo, 2006: 59. Dalam wawancara perlu diperhatikan waktu yang tepat agar informan saat diminta keterangannya dapat merasa aman tidak terganggu, karena kejujuran informan merupakan hal yang penting dalam mencari data. Informan yang akan diwawancarai antara lain: Kepala Sekolah, Wakil Kepala Sekolah bagian kurikulum, guru sejarah dan peserta didik yang dicatat. Adapun data yang digali berupa silabus, perangkat pembelajaran yang disusun guru, pelaksanaan pembelajaran di kelas dan hasil evaluasi peserta didik.

2. Meneliti Dokumen

Dokumen merupakan arsip tertulis sebagai sumber data yang sering memiliki posisi yang penting dalam penelitian kualitatif. Teknik analisis dokumen yang dilakukan bertujuan untuk mengumpulkan data yang berupa 31 data-data tertulis. Dengan teknik ini, peneliti tidak hanya sekedar mencatat isi penting yang tercatat dalam sumber data tersebut tetapi juga mencatat hal-hal yang tersirat. Teknik ini disebut contents analysis atau kajian isi Moleong, 2006: 220. Data yang diteliti berupa perangkat pembelajaran silabus, program tahunan, program semester, RPP, naskah soal ulangan, tugas portofolio peserta didik.

3. Obsevasi

Observasi ini menurut Spradley yang dikutip Sutopo, 2006: 228 disebutkan bahwa observasi ini hanya sebagai pengamat yang hadir di lokasi, teknik penelitian ini disebut sebagai observasi berperan pasif. Observasi ini dilakukan secara informal supaya peneliti lebih leluasa untuk menanyakan, mengamati berbagai kegiatan yang berkaitan dengan permasalahan yang diteliti, peneliti mengamati proses pembelajaran di kelas.

E. Teknik Cuplikan