Tentukan ide cerita Membuat sinopsis cerita Mulai menulis Revisi

Modul Guru Pembelajar Bahasa Indonesia SMP Kelompok Kompetensi Profesional G 53

3. Mulai menulis

Yup, semua sudah tersedia Tinggal menuliskannya saja. Tuliskan saja apa yang terpikir pertama kali di kepala. Jangan khawatar salah

4. Revisi

Setelah selesai menulis, kini saatnya memperbaiki. Mulai dari ejaan, tanda baca, hingga masalah ide cerita. Cerita bisa berkembang dan berubah sesuai dengan berkembangnya pemahaman

G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut

1. Apa yang Anda pelajari dalam kegiatan pembelajaran Apresiasi Sastra Indonesia? 2. Hal apa yang Anda sukai dari pembelajaran ini? Mengapa Anda menyukainya? 3. Apa masalah atau kendala yang Anda hadapi, selama melaksanakan kegiatan menulis naskah drama? 54 Modul Guru Pembelajar Bahasa Indonesia SMP Kelompok Kompetensi Profesional G Anda telah menguasai materi Diklat PKG grade 7 dengan baik.Selanjutnya, gunakanlah hasil diklat ini untuk kegiatan pembelajaran di kelas sehari-hari.

H. Pembahasan Latihan Tugas Kasus

LK-3.1 Pengertian apresiasi menurut beberapa tokoh Aminudin mengemukakan bahwa apresiasi mengandung makna pengenalan melalui perasaan atau kepekaan batin, dan pengakuan terhadap nilai-nilai keindahan yang diungkapkan pengarang. Apresiasi dikembangkan dengan menumbuhkan sikap sungguh-sungguh dan melaksanakan kegiatan apresiasi sebagai bagian hidupnya dan sebagai satu kebutuhan yang mampu memuaskan rohaniahnya. Henry Guntur Tarigan apresiasi sastra adalah penaksiran kualitas karya sastra serta pemberian nilai yang wajar kepadanya berdasarkan pengamatan dan pengalaman yang jelas, sadar. LK-3.2 Jenis-jenis drama a Drama Tragedi cerita duka adalah drama yang penuh kesedihan, b Drama Komedi cerita lucu adalah drama penggeli hati. Drama ini penuh kelucuan yang menimbulkan tawa penonton, c Drama Tragedikomedi adalah perpaduan antara drama tragedi dan komedi. Isi lakonnya penuh cerita sedih, tetapi juga mengandung hal-hal yang menggembirakan dan menggelitik hati. Sedih dan gembira silih berganti, d Drama Opera adalah drama yang dialognya dinyanyikan dengan iringan musik, e Drama Melodrama adalah drama yang dialognya diucapkan dengan iringan melodimusik, f Drama Farce adalah drama yang menyerupai dalegan, tetapi tidak sepenuhnya dalegan. Cerita berpola komedi. Gelak tawa dimunculkan lewat kata dan perbuatan, g Drama Tablo adalah jenis drama yang mengutamakan gerak. Para pemainnya tidak mengucapkan dialog, tetapi hanya melakukan gerakan- gerakan. Jalan cerita dapat diketahui lewat gerakan-gerakan itu, dan h Drama Sendratari adalah gabungan antara seni drama dan seni tari. LK-3.3 Ciri-ciri orang yang memiliki apresiasi sastra a berusaha dengan sekuat daya, tanpa paksaan malahan dengan suka rela, mencari buku-buku kaya sastra dan membacanya; b selalu