Siklus Informasi Konsep Dasar Informasi

Data Memformat, Memilih, Meringkas Menterjemahkan, Memutuskan, Bertindak Hasil Akumulasi Pengetahuan Pengetahuan Informasi Pengetahuan Informasi Data Tinggi Derajat abstraksi Rendah Kuantitas Gambar 2.7 Hubungan data, informasi, dan pengetahuan Gambar 2.7 memperlihatkan bahwa data diformat, dipilih, dan diringkas oleh sistem menjadi suatu informasi. Proses tersebut dilakukan berdasarkan suatu pengetahuan tentang cara melakukannya. Selanjutnya, informasi yang dihasilkan dimasukkan ke tahap berikutnya dan diproses menjadi suatu hasil. Hasil ini diakumulasikan sebagai pengetahuan yang kemudian digunakan untuk melakukan pemrosesan data atau pemrosesan informasi. Bersama-sama dengan data dan informasi, pengetahuan sering digambarkan dalam bentuk piramida, seperti gambar di bawah ini. Gambar 2.8 Gambaran data, informasi, dan pengetahuan menurut abstraksi Gambar 2.8 menunjukkan bahwa dilihat dari derajat abstraksi, pengetahuanlah yang memiliki kuantitas paling abstrak, sedangkan jika dilihat dari kuantitas, pengetahuanlah yang memiliki kuantitas paling kecil.

2.6 Konsep Dasar Basis Data

Basis data dapat dibayangkan sebagai sebuah lemari arsip yang ditempatkan secara berurutan untuk memudahkan dalam pengambilan kembali data tersebut. Data menunjukkan sekumpulan data yang dipakai dalam suatu lingkungan perusahaan atau instansi-instansi. Penerapan basis data dalam sistem informasi disebut sistem basis data, [1].

2.6.1 Pengertian Basis Data

Basis data terdiri dari kata basis dan data. Basis dapat diartikan gudang atau tempat bersarang, sedangkan data berarti representasi fakta dunia nyata yang mewakili suatu objek seperti manusia, hewan, peristiwa, konsep dan sebagainya yang direkam dalam bentuk angka, huruf, simbol, teks, gambar, bunyi, atau kombinasi. Dapat disimpulkan bahwa basis data merupakan kumpulan data arsip yang saling berhubungan yang disimpan secara bersama sedemikian rupa dan tanpa pengulangan redundancy yang tidak perlu, untuk memenuhi berbagai kebutuhan. Basis data dapat diartikan sebagai kumpulan filetabelarsip yang saling berhubungan yang disimpan dalam media penyimpanan elektronis.