Analisis Hasil Data Pengujian secara Real Time

8 1 2 3 9 1 2 3

4.3.1. Analisis Hasil Data Pengujian secara Real Time

Dalam pengujian secara real time, seperti yang telah disebutkan pada Bab III sebelumnya, pengujian sebanyak 2 sampel tangan orang lain dilakukan. Berikut ini hasil data yang diperoleh dari pengujian secara real time dari 5 variasi jarak, yaitu 1 m, 1,5 m, 2 m, 2,5 m, dan 3 m dan juga dari 3 variasi desimasi, besar tingkat pengenalan, serta grafik besar tingkat pengenalannya. Dalam proses pengambilan datanya, pengambilan setiap sampel angka sebanyak 5 kali dilakukan dan hasilnya akan ditunjukkan dalam bentuk confusion matrix lihat pada lampiran. Tabel 4.3. Hasil Pengujian Real Time Jarak Meter Tingkat Pengenalan Desimasi 1 Desimasi 2 Desimasi 3 1 98 98 48 1,5 86 86 78 2 68 66 58 2,5 88 88 48 3 88 78 58 - Grafik Hasil Pengujian Real Time : Gambar 4.16. Grafik Hasil Pengujian Real Time Berdasarkan grafik Gambar 4.16 dan tabel hasil tingkat pengenalan secara real time Tabel 4.3, dapat dilihat bahwa hasil yang ditunjukkan cukup acak dan tidak menunjukkan ketergantungan pada jarak pengujian. Hal ini dikarenakan bahwa sampai jarak maksimal pengujian 3 meter, software pengenalan angka dengan pose jari tangan ini masih mampu menangkap objek tangan dengan baik walaupun hasil keluaran teks masih ada yang mengalami kesalahan dalam pengenalan. Sedangkan untuk hasil percobaan desimasi, dapat dilihat bahwa semakin banyak desimasi, maka semakin menurun tingkat pengenalan. Hal ini disebabkan karena semakin banyaknya desimasi, maka ukuran citra akan semakin direduksi dari ukuran 64 x 64 piksel, sehingga citra akan semakin kabur. Seperti yang telah dijelaskan pada Bab III, untuk desimasi 1 mempunyai ukuran 32 x 32 piksel, desimasi 2 mempunyai ukuran 16 x 16 piksel, dan desimasi 3 mempunyai ukuran 8 x 8 piksel. Jika dilihat dari tabel hasil tingkat pengenalan secara real time, jarak 1,5 meter merupakan jarak pengujian yang terbaik untuk hasil desimasi 1 dan 2. Dengan mampu menghasilkan tingkat pengenalan sebesar 98 . Sedangkan untuk desimasi 3, jarak pengujian yang terbaik ialah 1,5 meter dengan mampu menghasilkan tingkat pengenalan sebesar 78 .

4.3.2. Analisis Hasil Data Pengujian secara Non Real Time