Penelitian Terdahulu LANDASAN TEORI

terakhir penelitian ini adalah semakin tinggi harga saham perusahaan maka semakin besar jumlah dividen yang dibayarkan oleh perusahaan.

E. Penelitian Terdahulu

Lintner 1956 dalam Agung, Nachrowi, Adler, 2005 menyimpulkan bahwa faktor utama yang menentukan pembayaran dividen suatu periode adalah laba mendatang dan dividen periode sebelumnya Rozeff 1982, 1992 menyajikan bukti empiris bahwa perusahaan yang leverage operasi atau keuangannya tinggi akan memberikan dividen yang rendah. Pembuktian tersebut cocok dengan pandangan bahwa perusahaan yang beresiko akan membayar dividennya rendah, yaitu dengan maksud untuk mengurangi ketergantungan akan pendanaan secara eksternal. Kurniati 2007 meneliti pengaruh profitabilitas, likuiditas dan leverage terhadap tingkat pembayaran dividen pada perusahaan go publik. Berdasarkan pengujian hipotesisnya hanya variabel likuiditas yang diproksikan dengan Current Ratio yang berpengaruh signifikan terhadap tingkat pembayaran dividen yang diterima investor, sedangkan profitabilitas diproksikan dengan Return On Equity dan leverage yang diproksikan dengan debt to equity ratio hasilnya tidak signifikan. Agus Sihono 2008 meneliti pengaruh profitabilitas, likuiditas dan leverage terhadap dividen payout ratio pada perusahaan manufaktur di BEJ . Berdasarkan pengujian hipotesisnya variabel profitabilitas diproksikan dengan Return On Equity dan likuiditas yang diproksikan dengan Current Ratio berpengaruh signifikan terhadap dividen payout ratio, sedangkan leverage yang diproksikan dengan debt to equity ratio hasilnya tidak signifikan terhadap dividen payout ratio.

BAB III METODE PENELITIAN

A. Ruang Lingkup Penelitian

Penelitian ini bersifat explanatory testing. Penelitian ini dilakukan untuk menguji hipotesis tentang adanya pengaruh antara variabel independen terhadap variabel dependen. Dalam hal ini akan dilakukan penelitian tentang profitabilitas ROE, leverage DER, dan harga saham closing price terhadap cash dividend Dividen Payout Ratio di perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Jakarta.