Pengertian BOS PROGRAM BANTUAN OPERASIONAL SEKOLAH

3. Anak lulusan sekolah setingkat SD, harus diupayakan kelangsungan pendidikannya ke sekolah setingkat SMP. Tidak boleh ada tamatan SDsetara tidak dapat melanjutkan ke SMPsetara. 4. Kepala sekolah mencari dan mengajak siswa SDsetara yang akan lulus dan berpotensi tidak melanjutkan sekolah untuk ditampung di SMPsetara. Demikian juga bila teridentifikasi anak putus sekolah yang masih berminat melanjutkan agar diajak kembali ke bangku sekolah. 5. Kepala sekolah harus mengelola dana BOS secara transparan dan akuntabel. 6. BOS tidak menghalangi peserta didik, orang tua yang mampu, atau walinya memberikan sumbangan sukarela yang tidak mengikat kepada sekolah. Sumbangan sukarela dari orang tua siswa harus bersifat ikhlas, tidak terikat waktu dan tidak ditetapkan jumlahnya, serta tidak ada intimidasi bagi yang tidak menyumbang.

F. Program BOS dan Manajemen Berbasis Sekolah MBS

Dalam program BOS, dana diterima oleh sekolah secara utuh, dan dikelola secara mandiri oleh sekolah dengan melibatkan dewan guru dan Komite Sekolah. Dengan demikian program BOS sangat mendukung implementasi penerapan MBS, yang secara umum bertujuan untuk memberdayakan sekolah melalui pemberian kewenangan otonomi, pemberian fleksibilitas yang lebih besar untuk mengelola sumber daya sekolah, dan mendorong partisipasi warga sekolah dan masyarakat untuk meningkatkan mutu pendidikan di sekolah. Melalui program BOS, warga sekolah diharapkan dapat lebih mengembangkan sekolah dengan memperhatikan hal-hal berikut: 1. Sekolah mengelola dana secara profesional, transparan dan dapat dipertanggungjawabkan. 12 Panduan BOS BOS Buku 2. BOS harus menjadi sarana penting peningkatan pemberdayaan sekolah dalam rangka peningkatan akses, mutu dan manajemen sekolah. 3. Sekolah harus memiliki Rencana Jangka Menengah yang disusun 4 tahunan. 4. Sekolah harus menyusun rencana kerja tahunan RKT dalam bentuk Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah RKAS, dimana dana BOS merupakan bagian integral didalam RKAS tersebut. 5. Rencana Jangka Menengah dan RKAS harus disetujui dalam rapat dewan pendidik setelah memperhatikan pertimbangan Komite Sekolah dan disahkan oleh Dinas Pendidikan KabKota untuk sekolah negeri atau yayasan untuk sekolah swasta. Seluruh peserta rapat ikut tanda tangan berita acara persetujuan. Secara rinci diatur dalam Peraturan Mendiknas Nomor 19 Tahun 2007 tentang Standar Pengelolaan Pendidikan oleh Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah.

G. Tanggung Jawab Pemerintah dan Pemerintah Daerah

Dalam rangka penyelenggaraan pendidikan dasar 9 tahun, tanggung jawab pemerintah dan pemerintah daerah terkait biaya satuan pendidikan telah diatur dalam Peraturan Pemerintah No. 48 Tahun 2008 yang intinya adalah sebagai berikut: 1. Pemerintah dan Pemerintah Daerah bertanggung jawab terhadap pendanaan biaya investasi dan biaya operasi satuan pendidikan bagi sekolah yang diselenggarakan oleh pemerintahpemerintah daerah sampai terpenuhinya Standar Nasional Pendidikan. 2. Sekolah yang diselenggarakan pemerintahpemerintah daerah menjadi bertaraf internasional, selain dari pemerintah dan pemerintah daerah, pendanaan tambahan dapat juga bersumber dari masyarakat, bantuan pihak asing yang tidak mengikat, danatau sumber lain yang sah. Panduan BOS BOS Buku 13