Eria robusta Eria taluensis J. J. Sm.

Gambar 31. Eria discolor, A. bentuk morfologi, B. spesimen kering, C. bunga

17. Eria robusta

Sinonim : - Nama daerah : Anggrek Deskripsi Morfologi : Anggrek monopodial tumbuh menjalar, tinggi ± 25 cm. Daun warna hijau, bentuk daun falcate and keeled, ujung meruncing, bagian bawah dekat akar terdapat kelopak yang membungkus daun. Bunga muncul di tengah batang dan bentuknya berpaku, bunga kecil-kecil berwarna kuning kecoklatan saat masih segar dan kecoklatan saat sudah layu. Perakaran serabut. Habitat : Tumbuh pada ketinggian 1.200 – 1.300 m dpl di Cagar Alam Dolok Sibual-buali. Ditemukan di kondisi lingkungan terbuka dan terkena cahaya matahari. Penyebaran : Sumatera Utara Comber, 2001 Gambar 32. Eria robusta , A. bentuk morfologi, B. spesimen kering C A B Universitas Sumatera Utara

18. Eria taluensis J. J. Sm.

Sinonim : - Nama daerah : Anggrek Deskripsi Morfologi : Anggrek simpodial, rhizoma menjalar. Umbi semu berderet rapat, jarak antar umbi semu 2 – 5 cm, bentuk bulat telur dan agak menyerong, panjang 0,8 – 1,2 cm, lebar di bagian dasar 7 mm, ujung menyempit, mendukung satu daun,. Daun tegak, bentuk pensil, berdaging, panjang 4,5 – 12 cm, ketebalan 3 – 4 mm; Perbungaan muncul di ujung umbi semu berdekatan dengan daun, mendukung 1 – 3 kuntum, rata-rata hanya 1 kuntum mekar. Bunga berdiameter 1,5 – 1,8 cm, warna kuning – kehijauan, di bagian luar ditumbuhi bulu-bulu halus berwarna putih; kelopak tengah bulat telur – lonjong, 1 – 1,1 × 0,4 – 0,5 cm, ujung tumpul dan menyempit, kelopak lateral dibagian dasar menyatu membentuk dagu, lebar di bagian dasar, ujung melancip, ± 1,4 × 1 cm; mahkota bentuk lanset, ujung melancip, 0,95 – 1 × 0,34 – 0,4 cm; bibir ujung menekuk ke bawah, ± 1,4 × 0,6 cm. Habitat : Pertama kali ditemukan di Tanang Talu Sumatera Utara pada ketinggian 1.280 m dpl, sehingga diberi nama E. taluensis. Tumbuh pada ketinggian 1.500 – 1.600 m dpl di Cagar Alam Dolok Sibual-buali. Ditemukan di kondisi lingkungan terbuka dan terkena cahaya matahari. Penyebaran : Endemik Sumatera Catatan : Spesies ini memiliki perawakan vegetatif dan bunga yang hampir serupa dengan kerabatnya, E. jacobsonii, dan E. pelipes. Comber 2001 menyatakan bahwa ketiga spesies anggrek tersebut tidak menunjukkan perbedaan yang nyata. Gambar 33. Eria taluensis Universitas Sumatera Utara

19. Eria sp. 1