Penilaian Pengertian UJIAN TENGAH SEMESTER DAN UJIAN AKHIR 1. Maksud dan Tujuan

7 - Cara ujian : ujian tertulis di ruang kelas - Waktu ujian : 2 jam 2 x 60 menit = 120 menit

4. Penilaian

- Setiap soal dibobot sesuai dengan kriteria yang berlaku - Nilai akhir adalah nilai setelah digabung dengan penugasan - Nilai akhir dikonversi ke dalam huruf A, B, C, D dan E - Nilai B tidak perlu mengulang - Nilai B diharuskan mengulang berupa ujian tertulislisan atau penugasan 8 PEMBIAYAAN KESEHATAN Kata Kunci : Provider, income, expence, GNP, GDP, out of pocket, asuransi.

1. Pengertian

Yang dimaksud dengan biaya kesehatan adalah besarnya dana yang harus disediakan untuk menyelenggarakan danatau memanfaatkan berbagai upaya kesehatan yang diperlukan oleh perorangan, keluarga, kelompok dan masyarakat Azrul A, 1996. Dari pengertian di atas tampak ada dua sudut pandang ditinjau dari : 1. Penyelenggara pelayanan kesehatan provider yaitu besarnya dana untuk menyelenggarakan upaya kesehatan yang berupa dana investasi serta dana operasional. 2. Pemakai jasa pelayanan yaitu besarnya dana yang dikeluarkan untuk dapat memanfaatkan suatu upaya kesehatan. Adanya sektor pemerintah dan sektor swasta dalam penyelenggaraan kesehatan sangat mempengaruhi perhitungan total biaya kesehatan suatu negara. Total biaya dari sektor pemerintah tidak dihitung dari besarnya dana yang dikeluarkan oleh pemakai jasa income pemerintah, tapi dari besarnya dana yang dikeluarkan oleh pemerintah expence untuk penyelenggaraan pelayanan kesehatan. Total biaya kesehatan adalah penjumlahan biaya dari sektor pemerintah dengan besarnya dana yang dikeluarkan pemakai jasa pelayanan untuk sektor swasta. Dalam membicarakan pembiayaan kesehatan yang penting adalah bagaimana memanfaatkan biaya tersebut secara efektif dan efisien baik ditinjau dari aspek ekonomi maupun sosial dengan tujuan dapat dinikmati oleh seluruh SESI 2 9 masyarakat yang membutuhkan. Dengan demikian suatu pembiayaan kesehatan dikatakan baik, bila jumlahnya mencukupi untuk menyelenggarakan pelayanan kesehatan yang dibutuhkan dengan penyebaran dana sesuai kebutuhan serta pemanfaatan yang diatur secara seksama, sehingga tidak terjadi peningkatan biaya yang berlebihan.

2. Jenis Biaya Kesehatan