Implementasi Database MySQL dan CodeIgniter DFD Data Flow Diagram

2 Gambar di samping adalah notasi untuk use case. Use case menjelaskan urutan kegiatan yang dilakukan aktor dan sistem untuk mencapai tujuan tertentu. 3 Gambar di samping adalah notasi untuk interaction. Interaction digunakan untuk menunjukkan baik aliran pesan atau informasi antar obyek maupun hubungan antar obyek. 4 Gambar di samping adalah notasi untuk paket. Paket adalah mekanisme pengelompokan yang digunakan untuk menandakan pengelompokan elemen- elemen model. Tabel 2.2. Notasi Use Case

II.9. Metode Perancangan Basis Data

Proses desain basis data dibagi menjadi tiga tahap utama, yaitu : 1. Conceptual Design Database ER Diagram Berupa conceptual schema yang mengacu pada suatu conceptual model ER model. 2. Logical Design Menterjemahkan conceptual schema ke model data yang sesuasi dengan DBMS yang digunakan. Berupa logical schema basis data yang mengacu pada suatu logical data model Relational model. 3. Physical Design Logical schema dilengkapi dengan detail-detail implementasi secara fisik sesuai DBMS yang digunakan. Application requirement s Database design Physical design Conceptual design Logical design Conceptual schema Logical schema Physical schema Gambar 2.3. Tahap Desain Basis Data 20

BAB III ANALISA DAN DESAIN SISTEM

III.1. Analisa Sistem Analisa sistem dapat didefinisikan sebagai penguraian dari suatu sistem informasi yang utuh ke dalam bagian-bagian komponennya dengan maksud mengidentifikasi dan mengevaluasi permasalahan-permasalahan, kesempatan-kesempatan, hambatan-hambatan yang terjadi dan kebutuhan yang diharapkan sehingga dapat diusulkan perbaikan-perbaikannya. III.1.1. Gambaran Umum Sistem Sistem yang akan dirancang dan dibangun ini merupakan sebuah sistem informasi administrasi untuk panti asuhan yang berbasis web dimana tujuan utamanya adalah untuk membantu proses pengelolaan data-data administrasi di panti asuhan yang akan disimpan dalam sebuah database sehingga data-data yang dikelola menjadi lebih tertata dan terdokumentasi secara profesional dan efisien. Data-data yang dikelola meliputi data diri anak, data jenis biaya di panti asuhan, data biaya anak, data prestasi akademik anak, data prestasi bakat anak, data donatur, dan data transaksi donasi. Sistem ini dapat menampilkan rekapitulasi data-data administrasi tersebut. III.1.2. Use Case Diagram