Metode Pengajaran LANDASAN TEORI

22

D. Metode Pengajaran

Salah satu tugas sekolah adalah memberikan pengajaran kepada anak didik. Mereka harus memperoleh kecakapan dan pengetahuan dari sekolah, disamping mengembangkan pribadinya. Pemberian kecakapan dan pengetahuan kepada siswa yang merupakan proses pembelajaran itu dilakukan oleh guru di sekolah degan menggunakan cara-cara atau metode-metode tertentu. Cara-cara demikianlan yang dimaksudkan sebagai metode pengajaran di sekolah. “Metode pengajaran adalah cara-cara pelaksanaan dari pada proses pengajaran, atau soal bagaimana teknisnya sesuatu bahan pelajaran diberikan kepada siswa di sekolah”. Suryobroto,2002:148 Kenyataan telah menunjukkan bahwa manusia dalam segala hal selalu berusaha mencari efisiensi-efisienai kerja dengan jalan memilih dan menggunakan sesuatu metode yang dianggap terbaik untuk mencapai tujyannya. Demikian pula halnya dalam lapangan pengajaran di sekolah. Para pendidik guru selalu berusaha memilih metode pengajaran yang setepat- tepatnya, yang dipandang lebih efektif dari pada metode-metode lainnya sehingga kecakapan dan pengetahuan yang diberikan oleh guru benar-benar menjadi milik siswa. “Metode mengajar ialah cara yang digunakan guru dalam mengadakan hubungan dengan siswa pada saat berlangsungnya pengajaran”. Sudjana,1989:76. Oleh karena itu peranan metode mengajar sebagai alat untuk menciptakan proses belajar dan mengajar. Dengan penggunaan metode 23 diharapkan tumbuh berbagai kegiatan belajar siswa sehubungan dengan kegiatan mengajar guru. Dalam interaksi ini, guru berperan sebagai penggerak atau pembimbing, sedangkan siswa berperan sebagai penerima atau yang dibimbing. Proses interaksi ini akan berjalan dengan baik kalau siswa yang lebih aktif dari pada guru. Oleh karena itu metode mengajar yang baik adalah metode yang dapat menumbuhkan kegiatan belajar siswa. Metode mengajar sangat menentukan dan menunjang berhasilnya proses belajar mengajar yang diciptakan oleh seorang guru. Oleh karena itu, apabila metode mengajar yang digunakan tidak tepat, memungkinkan pelajaran yang semula mudah bagi siswa menjadi sulit, sebaliknya metode yang tepat dalam penyampaian materi, maka materi yang dirasa sulit bagi siswa dapat menjadi mudah dan menarik. Bila siswa tertarik dengan materi yang disampaikan, maka siswa akan lebih aktif dalam proses pembelajaran, sehingga dapat tercapai interaksi edukatif dan kondisi yang kondusif dalam kegiatan pembelajaran. Dalam dunia pendidikan suatu metode ini sangat penting peranannya untuk mencapai tujuan pendidikan. Karena itu sangat tertinggal apa bila guru masih ada yang menggunakan metode ceramah saja tanpa memvariasikan dengan metode tanya jawab. Metode Tanya jawab sebagai suatu metode yang digunakan dalam penyajian pelajaran dalam bentuk pertanyaan yang datangnya dari dua pihak 24 baik dari guru maupun siswa. Metode tanya jawab dapat membangkitkan, mendorong, dan atau membimbing pemikiran yang sistematis, kreatif dan kritis pada diri siswa. Metode tanya jawab sebagai suatu cara menyajikan bahan harus digunakan bersama-sama dengan metode lain misalnya metode ceramah, metode kerja kelompok,dan diskusi. Metode ini wajar penggunaanya apabila guru ingin mengetahui penguasaan siswa terhadap bahan yang telah disajikannya. Metode tanya jawab wajar pula digunakan untuk menyelingi metode ceramah dalam rangka menyemangatkan siswa dalam belajar.

E. Metode Tanya Jawab

Dokumen yang terkait

Penggunaan metode tanya jawab dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada pelajaran IPS Kelas IV di MI Unwanul Huda Jakarta Selatan

8 110 81

HARGA PASAR MELALUI STRATEGI STUDENT TEAMS Upaya Meningkatan Penguasaan Materi Pembentukan Harga Pasar Melalui Strategi Student Teams Achievement Division ( STAD ) Kombinasi Reading Guide Pada Proses Pembelajaran Ips Siswa Kelas VIII G SMP Negeri 1 Gatak

0 1 12

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN EKONOMI MATERI KETENAGAKERJAAN DAN PEMBENTUKAN HARGA PASAR Peningkatan Kualitas Pembelajaran Ekonmi Materi Ketenagakerjaan Dan Pembentukan Harga Pasar Melalui Metode Tutor Sebaya (Siswa Kelas VIII A SMP Muhammadiyah 8 Su

0 0 19

PENDAHULUAN Peningkatan Kualitas Pembelajaran Ekonmi Materi Ketenagakerjaan Dan Pembentukan Harga Pasar Melalui Metode Tutor Sebaya (Siswa Kelas VIII A SMP Muhammadiyah 8 Surakarta Tahun Ajaran 2011/2012).

0 0 9

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN EKONOMI MATERI KETENAGAKERJAAN DAN PEMBENTUKAN HARGA PASAR Peningkatan Kualitas Pembelajaran Ekonmi Materi Ketenagakerjaan Dan Pembentukan Harga Pasar Melalui Metode Tutor Sebaya (Siswa Kelas VIII A SMP Muhammadiyah 8 S

0 0 14

PENINGKATAN KETERAMPILAN BERTANYA SISWA DALAM PEMBELAJARAN IPS MELALUI METODE TANYA JAWAB DENGAN TEKNIK PROBING PROMPTING.

0 6 68

Memvariasikan Metode Tanya Jawab IPS Ekonomi Materi Pokok Pembentukan Harga Pasar Siswa Kelas VIII SMP Muhammadiyah 3 Semarang. Program Studi Pendidikan Ekonomi Koperasi.

0 0 1

MATERI 3 Metode Harga Pokok Proses (2)

0 0 35

Modul IPS Kelas VIII Semester 1 Keunggul

2 6 55

PENERAPAN METODE TANYA JAWAB DENGAN TEKNIK MENUNTUN DAN MENGGALI UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 1 PURBA TAHUN PEMBELAJARAN 20162017

0 0 10