Modul Pemanas Modul Perancangan dan Realisasi Perangkat Keras

13 Gambar 3.3. Koneksi sensor SHT 11 ke mikrokontroler. Pengukuran suhu dan kelembaban dimulai setelah mengirim perintah ‘00000101’ untuk kelembaban, dan ‘00000011’ untuk suhu, mikrokontroler harus menunggu sekitar 210 ms sampai pengukuran selesai. Setelah pengukuran selesai, SHT 11 mengatur pin DATA menjadi low dan masuk ke idle state . Mikrokontroler harus menunggu data siap diambil terlebih dahulu sebelum mengatur pin SCK kembali membaca data. Data hasil pengukuran sensor disimpan sampai data dibaca oleh mikrokontroler. Sensor secara otomatis akan kembali ke Sleep Mode setelah pengukuran dan komunikasi dengan mikrokontroler selesai.

3.1.4. Modul Pemanas

Alat ini mempunyai spesifikasi yaitu bekerja dari suhu 35 o C sampai 120 o C, sehingga di butuhkan sebuah pemanas, dan pemanas yang digunakan adalah pemanas keramik dengan daya 750 watt yang membutuhkan catu daya sebesar 220 VAC. Gambar 3.4. Pemanas keramik. 14

3.1.5. Modul

driver beban AC Modul driver beban AC berguna untuk menghidupkan pemanas yang bekerja pada tegangan kerja 220 VAC memerlukan rangkaian driver yang bertujuan untuk mengatur daya yang keluar sehinga suhu dapat stabil didalam pengering. Gambar 3.5 menunjukkan rangkaian driver pemanas yang digunakan dalam perancangan alat pengering ini, MOC 3020 digunakan sebagai saklar otomatis yang akan aktif bila ada beda potensial. Fungsi dari MOC 3020 ini adalah sebagai isolator dengan bagian DC dari rangkaian kendali utama agar tidak terhubung secara langsung ke jaringan AC, sehingga dapat mencegah tegangan AC tidak berhubungan langsung dengan mikrokontroler sehingga tidak rusak. Selain sebagai isolator MOC 3020 tersebut sebagai antarmuka antara bagian kendali rangkaian DC agar dapat berkomunikasi dengan jaringan AC. TRIAC berfungsi sebagai pengendali utama pemanas untuk menggantikan fungsi saklar pemutus dan penyambung arus listrik yang besar namun, dalam rangkaian ini TRIAC berfungsi untuk mengaktifkan tegangan 220 VAC. Gambar 3.5. Rangkaian driver beban AC untuk pemanas. Nilai-nilai komponen pada rangkaian driver pemanas dapat dicari dengan menggunakan perhitungan sebagai berikut: Tegangan RMS jala-jala PLN = 220 V Keluaran arus maksimum dari MOC 3020 = 1A Untuk aktif, MOC 3020 membutuhkan arus If = 10 mA Forward voltage Vf MOC 3020 = 1,5 V 15 R1 = 3.0 = = 350 Ω 330 Ω Maka, didapatkan nilai R1 = 330 Ω R2 = = 157, 14 Ω ≈ 180Ω Maka, didapatkan nilai R2 = 180 Ω Prinsip kerja MOC 3020 pada perancangan ini adalah MOC 3020 akan aktif jika ada beda tegangan antara masukan kaki 1 dan 2. Jika terdapat beda tegangan, maka keluaran dari MOC 3020 akan memicu gate pada TRIAC sehingga TRIAC aktif dan pemanas akan hidup.

3.1.6. Modul Mikrokontroler