Latar Belakang Implementasi intrusion detection system untuk filtering paket data : studi kasus Yayasan Pembinaan Pendidikan Nusantara

1 BAB 1 PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Gangguan pada dasarnya dapat dibagi menjadi dua bagian, pertama adalah gangguan internal dan kedua adalah gangguan eksternal. Gangguan internal merupakan gangguan yang berasal dari lingkup dalam jaringan infrastruktur tersebut, dalam hal ini adalah pihak-pihak yang telah mengetahui kondisi keamanan dan kelemahan dari jaringan tersebut. Gangguan eksternal adalah gangguan yang berasal dari pihak luar yang ingin mencoba atau dengan sengaja ingin membobol dinding keamanan yang ada. Pada yayasan yang menjadi tempat studi kasus penulis, terdapat gangguan keamanan yang terjadi dari pihak internal yaitu seorang pengguna yang ingin menjatuhkannya kinerja dari jaringan dan melakukan pengujian ketahanan terhadap sistem keamanan yang terdapat pada tempat penelitian penulis. Penulis melakukan pemantauan terhadap jaringan menemukan adanya tingkat lalu-lintas yang cukup tinggi. Proses tersebut terjadi melalui koneksi jaringan wireless yang disediakan oleh pihak yayasan yang berhasil diakses oleh pihak yang ingin melakukan pengerusakan. Sistem untuk mendeteksi gangguan dari segi-segi yang telah dipaparkan diatas memang telah banyak dibuat, tetapi sistem yang mampu melakukan pendeteksian seperti halnya manusia sangatlah jarang, dalam hal ini mampu melakukan analisa serta mempelajari kondisi yang ada. Keamanan jaringan 2 bergantung pada kecepatan pengaturan jaringan dalam menindaklanjuti sistem saat terjadi gangguan. Salah satu komponen dari jaringan komputer yang perlu dikelola dengan menggunakan manajemen jaringan adalah Intrusion Detection System IDS. Penerapan IDS diusulkan sebagai salah satu solusi yang dapat digunakan untuk membantu pengaturan jaringan untuk memantau kondisi jaringan dan menganalisa paket-paket berbahaya yang terdapat dalam jaringan tersebut. IDS diterapkan karena mampu medeteksi paket-paket berbahaya pada jaringan dan langsung memberikan peringatan kepada pengatur jaringan tentang kondisi jaringannya saat itu. Sudah terdapat banyak software IDS seperti Snort yang merupakan open source IDS yang juga digunakan dalam penelitian khususnya untuk filtering paket data. Namun belum terdapat sistem antar muka yang membantu para pengguna dalam mengatur sistem sehingga penerapan IDS ini masih sulit dilakukan. Oleh karena itu pada YAYASAN PEMBINAAN PENDIDIKAN NUSANTARA diusulkan untuk membuat sistem IDS lengkap dengan tampilan antar muka berbasiskan web dengan beberapa fitur tambahan yang diharapkan dapat membantu administrator dalam memonitor kondisi jaringannya serta meningkatkan mutu jaringan tersebut.

1.2 Rumusan Masalah