PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah

3

BAB 1. PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah

Peternakan adalah kegiatan memelihara hewan ternak untuk dibudidayakan dan mendapatkan keuntungan dari kegiatan tersebut. Banyak faktor yang menentukan keberhasilan usaha peternakan. Faktor tersebut jika dikelompokkan akan mengerucut menjadi tiga faktor utama yaitu faktor pakan, bibit dan manajemen pemeliharaan lingkungan. Salah satu yang harus diperhatikan juga adalah pencatatan perkembangan ternaknya. Di negara berkembang recording belum banyak di lakukan karena beberapa hal seperti rendahnya tingkat pendidikan yang dimiliki oleh peternak, kurangnya perhatian peternak terhadap sistem recording, sedikitnya jumlah ternak yang dimiliki oleh peternak, belum menjalankan program pemuliaan ternak Pembangunan peternakan sapi Indonesia bidang perbibitan dirasakan masih kurang. Hal ini disebabkan karena beberapa hal salah satunya adalah terbatasnya dana untuk mengembangkan kegiatan pencatatan recording yang meliputi silsilah, produksi, reproduksi, dan kesehatan individu ternak. Untuk mengembangkan sistem usaha perbibitan sapi perah maka recording merupakan suatu kegiatan yang harus ada. Berikutnya belum terbentuknya kelembagaan kegiatan recording untuk mengakomodasikan semua komponen yang diperlukan agar penciptaan bibit yang berkualitas dapat terjamin keberadaannya. Menanggapi dari permasalahan diatas, sebaiknya dibuat sistem dimana ternak sapi telah dilakukan pencatatan atau recording mengenai database sapi dengan menggunakan chip RFID. Chip ini yang akan terhubung dalam sebuah website resmi recording. Hal tersebut akan membantu para peternak dalam seleksi ternaknya, sehingga nantinya akan didapatkan kualitas ternak sapi yang baik. 1.2 Rumusan Masalah Program Kreativitas Mahasiswa Karya Cipta diusulkan dalam rangka memcahkan permasalahan sebagai berikut: 1. Mengapa perlu adanya sistem recording yang menggunakan chip ? 2. Apa kelebihan sistem recording yang menggunakan chip ? 3. Bagaimana pembuatan sistem recording secara efektif ? 1.3 Tujuan Program Karya cipta ini bertujuan untuk mempermudah menyimpan identitas sapi dalam bentuk recording agar dapat mempermudah pemuliaan dan seleksi sapi sehingga kualitas sapi di Indonesia menjadi lebih baik. 1.4 Luaran yang Diharapkan Luaran yang diharapkan dari karya cipta ini adalah : 1. Hasil karya cipta ini dapat digunakan peternak untuk menyimpan semua data yang terkait dengan sapinya. 2. Hasil karya cipta ini memudahkan peternak dalam sistem recording sehingga mudah dalam seleksi. 3. Hasil karya cipta ini dipublikasikan di forum regional, nasional, atau Internasional. 4 1.5 Kegunaan Program Karya cipta ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat secara umum yaitu: a pemanfaatan sistem recording dengan menggunakan software dapat digunakan oleh semua peternak untuk mencatat data sapinya dengan mudah, b pemanfaatan aplikasi sebagai alat recording mampu membuat seleksi dan pemuliaan lebih mudah, c karya cipta ini diharapkan dapat bermanfaat untuk kemajuan peternakan Indonesia di bidang teknologi informasi dan memudahkan para akademisi dalam penelitian.

BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA