GAMBARAN KLINIK GIGI POLTEKKES DEPKES SEMARANG

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN PENELITIAN

A. GAMBARAN KLINIK GIGI POLTEKKES DEPKES SEMARANG

Klinik gigi Poltekkes Depkes Semarang diselenggarakan berdasarkan surat izin Dinas Kesehatan Kota Semarang tentang Penyelenggaraan Pelayanan Medik Dasar nomor 015445BPG11.04V2006. Klinik Gigi Poltekkes Depkes Semarang pada mulanya didirikan untuk kepentingan praktek perawatan kesehatan gigi mahasiswa Jurusan Kesehatan Gigi, dengan membawa sukarelawan dari masyarakat yang bersedia dilakukan perawatan kesehatan gigi. 1. Struktur Organisasi Pengelolaan klinik gigi dilaksanakan oleh dosen pada jurusan kesehatan gigi. Pelaksanaan tugas pengelolaan klinik gigi tersebut gidasarkan pada struktur organisasi yang disyahkan oleh Direktur Poltekkes Depkes Semarang. Susunan pengelola klinik gigi tersebut seperti tercantum dalam gambar berikut 29 : Gambar 4.1. Susunan Pengelola Klinik Gigi Politeknik Kesehatan Depkes Semarang Penanggung Jawab Koordinator Klinik Unit Adm.Umum Keuangan Unit Pelayanan Sub Unit Promosi Sub Unit Alat Bahan Sub Unit Pelayanan Sub Unit Lab.Teknik Gigi Sub Unit Keuangan 2. Tugas Pokok Dan Fungsi Penanggung Jawab klinik gigi adalah ketua jurusan kesehatan gigi Poltekkes Depkes Semarang. Penanggung jawab klinik mempunyai tugas a. pemantauan pelaksanaan kegiatan dan evaluasi klinik gigi b. menetapkan tugas pokok dan fungsi pengelola dan tenaga pelayanan klinik gigi, besaran tarip pelayanan, jasa dan registrasi, tata tertib serta model pelayanan klinik c. memutuskan pembelian dan pemeliharaan alat dan bahan layanan, d. bertanggung jawab terhadap eksistensi dan perkembangan klinik gigi. Penanggung jawab klinik dalam pelaksanaan tugas harian dibantu oleh koordinator klinik gigi. Koordinator klinik gigi bertugas mengkoordinir pelaksanaan klinik di bidang pelayanan, administrasi umum dan keuangan, memberikan pertimbangan kepada penanggung jawab klinik mengenai kebutuhan pembelian dan pemeliharaan alat dan bahan layanan. Koordinator klinik juga bertugas melakukan perencanaan anggaran pengadaan dan pemeliharaan alat serta pengadaan bahan pelayanan, evaluasi terhadap pelayanan dan keuangan klinik serta membuat usulan perubahan model layanan klinik. Unit Pelayanan bertugas membantu koordinator klinik dalam bidang pelayanan klinik, mengatur jadwal tenaga medis dan paramedis, memantau ketersediaan serta kecukupan alat dan bahan layanan. Unit Administrasi Umum Dan Keuangan bertugas membantu koordinator klinik dalam mengatur keuangan klinik dan penggunaannya, membayar honor pengelola dan tenaga pelayanan klinik gigi dan membuat usulan rencana anggaran pengadaan dan pemeliharaan bahan dan alat pelayanan serta melakukan evaluasi kegiatan keuangan klinik. 3. Alur Pelayanan Klinik Gigi Pelayanan kesehatan gigi diawali dengan registrasi pasien dengan cara memberikan data diri kepada petugas administrasi dan memperoleh nomor registrasi. Setiap kunjungan pasien harus mendaftar terlebih dahulu kemudian dilayani oleh tenaga paramedis dengan melakukan pemeriksaan status kesehatan gigi. Petugas paramedis melakukan pencatatan mengenai keluhan utama, keadaan penyakit pasien secara umum, pemerikasaan ekstra dan intra oral serta menentukan lokasi gigi yang mengalami kelainan kerusakan. Berdasarkan informasi tenaga paramedis, pelayanan dilanjutkan oleh tenaga medis dengan menyusun rencana perawatan dan tindakan perawatan kesehatan gigi pada pasien. Tenaga medis yang telah memberikan pelayanan bila diperlukan akan memberikan resep obat serta memberitahukan jadwal perawatan selanjutnya kepada pasien. Pasien yang telah selesai melakukan perawatan akan membayar biaya perawatan sesuai dengan tindakan perawatan yang diterima. Alur pelayanan klinik gigi dapat digambarkan seperti tertera pada gambar 4.2 : Pasien Tenaga Adm Tenaga Pelayanan Urusan Pelayanan Urusan AUK Koordinator Klinik Penanggung Jawab Klinik Direktur Poltekkes DKK mendaftar registrasi Gambar 4.2. Bagan Alir Prosedur Pelayanan Sistem Informasi Klinik Gigi Sebelum Pengembangan Sistem -Id pasien -daft bayar tindakan mendaftar Pendataa File pasien File tng layanan File RM File jns yan File ICDx File pelayanan File keuangan -jns yan -ICDx Rekap pelayanan Rekap keuangan Laporan yan keu Laporan yan keu Laporan Internal Laporan Eksterna i 4. Karakteristik Responden Data kualitatif didapatkan dengan wawancara mendalam kepada pengelola klinik gigi sejumlah 5 orang. Hasil wawancara didapatkan umur tertua 42 tahun dan termuda 27 tahun dengan rata-rata umur responden 38 tahun. Pendidikan responden adalah 1 orang 20 Master Dental, dokter gigi 3 orang atau 60 dan 1 orang 20 diploma 1 kesehatan gigi . Tabel 4.1. Karakteristik Responden Pengembangan Sistem Informasi Klinik Gigi Untuk Evaluasi Pelayanan Keehatan Gigi Poltekkes Depkes Semarang Responden kode Jabatan Pendidikan Umur tahun R1 Penanggung Jawab Klinik S2 42 R2 Koordinator Klinik S1 40 R3 Unit Pelayanan S1 41 R4 Unit AUK S1 38 R5 Petugas Administrasi D1 27 5. Evaluasi Klinik Gigi Pelaksanaan evaluasi klinik gigi terdiri dari dua jenis yaitu evaluasi internal dan eksternal. Evaluasi internal merupakan evaluasi yang bertujuan untuk meningkatkan dan mengembangkan pelayanan berdasarkan keadaan pelayanan, ketenagaan, alat dan bahan serta keuangan klinik. Evaluasi internal merupakan laporan pertanggung jawaban keuangan klinik yang dilaksanakan setiap 6 enam bulan dan disampaikan kepada Direktur Politeknik Kesehatan Depkes Semarang. Data yang digunakan dalam evaluasi internal diperoleh dari data pendaftaran pasien, data kunjungan pasien, data pelayanan, data tenaga pelayanan, data alat dan bahan pelayanan serta data keuangan. ii Evaluasi eksternal merupakan evaluasi pelayanan klinik gigi yang membutuhkan informasi jumlah pasien baru, jumlah pasien lama, jumlah kunjungan dan jenis penyakit. Evaluasi eksternal dilaksanakan setiap bulan dan disampaikan ke Dinas Kesehatan Kota DKK Semarang, menggunakan formulir pelaporan yang dapat dilihat dalam daftar lampiran. Jenis data dan informasi yang dibutuhkan dalam evaluasi klinik gigi adalah sebagai berikut : Tabel 4.2. Jenis data dan informasi yang digunakan dalam evaluasi pelayanan kesehatan gigi Poltekkes Depkes Semarang. No. Data Informasi 1. Pasien Identitas pasien 2. Pelayanan Jumlah pasien baru, jumlah pasien lama, jumlah kunjungan, jenis penyakit, jenis pelayanan 3. Inventaris Jenis,nama, kondisi ,jumlah 4. Keuangan Pemasukan, pengeluaran 5. Tenaga Pelayanan Identitas, Status tenaga, jumlah tenaga

B. PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI KLINIK GIGI POLITEKIK KESEHATAN DEPKES SEMARANG