Batasan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Variabel Penelitian Struktur Organisasi Skripsi

Ramli Yana, 2014 Pengaruh Penerapan Metode Scientific Terhadap Literasi Sains Siswa Smp Pada Topik Polusi Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu menggunakan bukti ilmiah pada topik polusi sebagai pengaruh penerapan metode scientific? 2. Bagaimana respon siswa terhadap proses pembelajaran yang telah dilaksanakan?

D. Batasan Masalah

Agar penelitian ini lebih jelas dan fokus, maka permasalahan yang ada dalam penelitian ini dibatasi pada beberapa hal, yaitu: 1. Literasi sains siswa SMP yang diukur meliputi kompetensi mengidentifikasi isu ilmiah, menjelaskan fenomena secara ilmiah, dan menggunakan bukti ilmiah. 2. Instrumen yang digunakan untuk mengkaji literasi sains siswa adalah soal-soal yang diadopsi dari soal-soal PISA tahun 2000-2009 tentang literasi sains pada topik polusi.

E. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah yang telah dipaparkan di atas, maka tujuan penelitian ini adalah: 1. Mengetahui pengaruh pembelajaran yang diterapkan terhadap profil literasi sains siswa SMP pada topik polusi. 2. Mengetahui respon siswa terhadap proses pembelajaran yang telah dilaksanakan.

F. Manfaat Penelitian

Adapun manfaat yang diharapkan setelah dilakukannya penelitian ini adalah: 1. Dapat memperkaya hasil-hasil penelitian terkait tema literasi sains seperti yang telah dilakukan pada penelitian-penelitian sebelumnya. 2. Dapat digunakan berbagai pihak yang berkebutuhan dengan hasil penelitian baik sebagai rujukan, pembanding, ataupun pendukung.

G. Variabel Penelitian

Ramli Yana, 2014 Pengaruh Penerapan Metode Scientific Terhadap Literasi Sains Siswa Smp Pada Topik Polusi Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Adapun yang menjadi variabel-variabel dalam penelitian ini adalah metode scientific dan literasi sains siswa.

H. Struktur Organisasi Skripsi

Struktur organisasi skripsi ini terdiri dari lima bab. Masing-masing bab memiliki sub-bab. Bab 1 Pendahuluan, terdiri dari latar belakang masalah, identifikasi masalah, rumusan masalah, batasan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, variabel penelitian, dan struktur organisasi skripsi. Bab 2 Literasi Sains dan Metode Pembelajaran Scientific, terdiri dari kajian teoritis mengenai literasi sains dan pengukurannya serta metode pembelajaran scientific. Bab 3 Metode Penelitian, terdiri dari metode dan desain penelitian yang digunakan, populasi dan sampel penelitian, definisi operasional, prosedur penelitian, instrumen penelitian, teknik analisis instrumen, teknik pengumpulan data, serta teknik pengolahan dan analisis data. Bab 4 Hasil Penelitian dan Pembahasan, terdiri dari hasil penelitian yang telah dilaksanakan beserta pembahasannya berkaitan dengan masalah penelitian, pertanyaan penelitian, dan tujuan penelitian. Bab 5 Kesimpulan dan Saran, menyajikan jawaban atas pertanyaan penelitian atau rumusan masalah serta saran mengenai penelitian yang bersangkutan untuk dilakukan penelitian selanjutnya dan pemecahan masalah di lapangan. Ramli Yana, 2014 Pengaruh Penerapan Metode Scientific Terhadap Literasi Sains Siswa Smp Pada Topik Polusi Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

BAB III METODE PENELITIAN