Letak dan Luas GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN

suhu tertinggi terjadi pada bulan Oktober 28,27°C. Tipe iklim di Desa Merak Belangtung Kecamatan Kalianda Kabupaten Lampung Selatan menurut Klasifiksi Schmith dan Ferguson 1952 termasuk daerah yang memiliki tipe iklim B.

E. Sosial Ekonomi

1. Tingkat Pendidikan Tingkat pendidikan masyarakat Desa Merak Belantung Kecamatan Kalianda Kabupaten Lampung Selatan adalah mulai dari tamatan Sekolah Dasar sampai dengan Diploma II. Adapun jumlah tingkat pendidikan masyarakat Desa Merak Belantung adalah sebagai berikut. Tabel 1. Jumlah Masyarakat Desa Merak Belantung berdasarkan Tingkat Pendidikan. Tingkat Pendidikan Laki-Laki Perempuan usia 3 – 6 tahun yang belum TK 137 123 Usia 3 – 6 tahun yang sedang TK 45 60 Usia 7 – 18 tahun yang sedang sekolah 315 417 Usia 18 – 56 tahun pernah SD tapi tidak tamat 217 186 Tamat SDSederajat 875 605 Jumlah usia 12 – 56 tahun tidak tamat SLTP 110 113 Jumlah usia 18 – 56 tahun tidak tamat SLTA 965 515 Tamat SMPsederajat 375 346 Tamat SMAsederajat 254 227 Tamat D-1sederajat 9 16 Tamat D-2sederajat 8 15 Profil Desa Merak Belantung, 2014 2. Mata Pencaharian Pokok Mata pencaharian masyarakat Desa Merak Belantung Kecamatan Kalianda Kabupaten Lampung Selatan adalah buruh tani, sehingga kebutuhan lahan pertanian semakin meningkat seiring meningkatnya jumlah penduduk Desa Merak Belantung. Adapun jumlah penduduk berdasarkan mata pencahariannya adalah sebagai berikut. Tabel 2. Jumlah Penduduk Desa Merak Belantung berdasarkan Mata Pencaharian Jenis Pekerjaan Laki-laki Perempuan Petani 79 55 Buruh tani 800 672 Pegawai Negeri Sipil 9 17 Peternak 400 219 Nelayan 150 - Pembantu rumah tangga 47 65 Dukun kampung terlatih 1 5 Pengusaha besar 7 - Karyawan perusahaan swasta 350 19 Profil Desa Merak Belantung, 2014. Masyarakat yang memiliki mata pencaharian sebagai nelayan rata-rata adalah mereka yang merupakan keturunan Suku Bugis. Suku Bugis telah menetap di Desa Merak Belantung sejak puluhan tahun silam, dan tidak ada yang tahu kapan pastinya suku bugis tersebut pertama kali mendiami Desa Merak Belantung. Ikan hasil tangkapan akan dijual di tempat pelelangan ikan TPI Desa Merak Belantung atau langsung untuk mereka konsumsi sendiri.

3. Tenaga Kerja dan Kualitas Angkatan Kerja

Tenaga kerja masyarakat Desa Merak Belantung mulai dari penduduk yang berusia 0 – 56 tahun keatas berjumlah 3649 orang laki-laki dan 3301 orang perempuan, sedangkan untuk kualitas angkatan kerja masyarakat Desa Merak Belantung mulai dari penduduk yang buta aksara sampai penduduk tamatan perguruan tinggi berjumlah 2242 orang laki-laki dan 2157 orang perempuan. Adapun jumlah tenaga kerja Desa Merak Belantung berdasarkan umur dan jumlah