Besaran kinematika .1 Posisi, perpindahan dan jarak

davitsipayung.com 1

3. Kinematika satu dimensi

Gerak benda sepanjang garis lurus disebut gerak satu dimensi. Kinematika satu dimensi memiliki asumsi benda dipandang sebagai partikel atau benda titik artinya bentuk dan ukuran benda diabaikan dibandingkan panjang lintasan tempuh, massa benda dikosentrasikan pada satu titik dan benda tidak berotasi. Jadi, gerak partikel sebagai titik dalam ruang. Kita akan mengaikan gaya sebagai penyebab gerak pada bab kinematika ini. Kinematika menjelaskan hubungan antara besaran posisi, kecepatan, percepatan dan waktu. 3.1 Besaran kinematika 3.1.1 Posisi, perpindahan dan jarak Kedudukan benda relatif terhadap suatu titik acuan disebut posisi. Posisi benda biasanya dinyatakan dalam sistem koordinat kartesian. Posisi benda bergerak sepanjang sumbu x sebagai fungsi waktu dituliskan xt. Posisi x=0 disebut titik pusat koordinat atau titik asal koordinat. Posisi adalah besaran vektor. Perpindahan adalah besaran vektor, yang menunjukkan panjang dan arah garis lurus yang menghubungkan posisi awal dan akhir benda. Perpindahan menunjukkan perubahan posisi benda. Perpindahan tidak bergantung pada bentuk lintasan, tetapi bergantung posisi awal dan akhir benda. Perpindahan benda dari posisi awal x 1 ke posisi akhir x 2 ditunjukkan oleh: 2 1 x t x t x t    3.1 Simbol Yunani  dibaca delta. Tanda positif dan negatif dari ∆x menunjukkan arah perpindahan benda ke kanan atau ke kiri. Jika sumbu x positif ke kanan, maka ∆x 0 menunjukkan benda berpindah searah sumbu x positif. Sebalinya, ∆x 0 menunjukkan benda berpindah searah sumbu x negatif. Jarak adalah panjang lintasan total yang ditempuh oleh benda, artinya jarak bergantung pada bentuk lintasan yang dilalui oleh benda. Jarak biasanya disimbolkan oleh s. Jarak adalah besaran skalar dan selalu bernilai positif. 4.2 Kecepatan dan kelajuan Kecepatan rata-rata adalah perbandingan perpindahan terhadap selang waktu benda telah bergerak. 2 1 2 1 x x x v t t t       3.2 Ga mbar 3.1 : Kurva posisi terhadap waktu t 1 t 2 x 1 x 2 t x ∆t ∆x davitsipayung.com 2 dimana v adalah simbol kecepatan rata-rata. Kecepatan rata-rata sama dengan gradien garis yang menghubungkan titik x 1 ,t 1 dan x 2 ,t 2 . Kelajuan rata-rata adalah perbandingan jarak tempuh terhadap selang waktu benda bergerak. 2 1 laju 2 1 s s s v t t t       3.3 Satuan kecepatan adalah ms . Kecepatan adalah besaran vektor, sedangkan kelajuan adalah besaran skalar. Benda dikatakan diam terhadap titik acuan ketika kecepatan benda itu sama dengan nol terhadap titik acuan tersebut. Kecepatan sesaat adalah kecepatan rata-rata benda ketika ∆t mendekati nol.     lim t x t t x t dx v t dt         3.4 Simbol kecepatan sesaat adalah v. Besar kecepatan disebut kelajuan. Kecepatan adalah turunan pertama posisi terhadap waktu. Arah kecepatan benda menunjukkan arah gerak benda. Misalkan sumbu x positif ke kanan, v 0 menunjukkan benda bergerak ke kanan, v 0 menunjukkan benda bergerak ke kiri. Kecepatan sesaat sama dengan gradien kurva posisi pada satu titik.

3.3 Percepatan dan perlajuan