Pelaksanaan Penelitian PENGARUH DUA JENIS PUPUK DAUN DAN DOSIS PUPUK NPK TERHADAP PERTUMBUHAN VEGETATIF AWAL TANAMAN JAMBU BIJI (Psidium guajava L.) KULTIVAR CITAYAM

V. KESIMPULAN DAN SARAN

5.1. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa: 1. Pengaruh pupuk daun Plant Catalyst lebih baik daripada pupuk daun Growmore pada semua variabel pengamatan, pupuk daun Plant Catalyst meningkatkan lingkar batang dengan rata - rata 0,31 cm dan waktu pemunculan tunas 8,02 hari. Pupuk daun Growmore dapat meningkatkan lingkar batang 0,26 cm dan waktu pemunculan tunas 9,89 hari. 2. Dosis pupuk NPK hanya berpengaruh terhadap varabel waktu pemunculan tunas baru dan jumlah tunas pada batang utama dengan rata - rata 8,03 hari dan 10,61 tunas. 3. Pengaruh pupuk daun Plant Catalyst lebih baik dibandingkan pupuk daun Growmore pada berbagai dosis NPK, yang ditunjukan oleh variabel pengamatan pertambahan lingkar batang, jumlah tunas pada batang utama, panjang tunas serta waktu pemunculan tunas baru. Pengaruh dosis NPK sampai 15 gtanaman pada perlakuan pupuk daun Growmore masih linear terhadap waktu pemunculan tunas baru, sementara pengaruh pupuk daun Plant Catalyst dan dosis NPK masih linear terhadap lingkar batang.

5.2. Saran

Dari hasil pengamatan dan pembahasan yang telah dilakukan, disarankan melakukan penelitian lebih lanjut dengan perlakuan meningkatkan dosis pupuk daun yang digunakan dan memperpanjang waktu penelitian. PUSTAKA ACUAN Biro Pusat Statistik. 2012. Statistik Indonesia. Biro Pusat Statistik: Jakarta. Foth, H.D. 1991. Dasar- Dasar Ilmu Tanah. Diterjemahkan oleh E.D Purbayanti, D.R Lukiwati, R. Trimulatsih. Diedit oleh S. A. B. Trimulatsih. Gadjah Mada University Press. Yogyakarta. 782 hlm. Hakim, N., M.Y. Nyakpa, A.M. Lubis, G.B. Hong, S.G. Nugroho, M.R. Saul dan M.A. Diha. 1986. Dasar- Dasar Ilmu Tanah. Badan Penerbit Unila untuk BKS. PTNUNSAID WUAE Project. Bandar Lampung. 288 hlm. Hariyadi, P. 2005. Jambu Biji, Gudang Vitamin C. Available in: URL http:www.ayahbundaonline. com. Diakses tanggal 16 Januari 2013 I Wayan Sastra Astawan. 2013. Efek jus buah jambu biji Psidium guajava L. pada penderita dislipidemia. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya 2 1 : 157 – 170 Jumini, Nurhayati, Murzani. 2011. Efek kombinasi dosis pupuk NPK dan cara pemupukan terhadap pertumbuhan dan hasil jagung manis. Jurnal Floratek 6 : 165 – 170 Jurusan Tanah IPB. 1987. Diagnosis dan Perbaikan Kahat Kalium pada Tanaman Utama. Terbitan Bersama Jurusan Tanah IPB, Institut Kalium Internasional Swiss, Institut Kalium dan Fosfor Amerika Utara. 67 hlm. Lakitan, B. 1995. Dasar- Dasar Fisiologi Tumbuhan. Raja Grafindo Persada. Jakarta. 203 hlm. Leopold. A.C. and P.E. Kridemen. 1975. Plant Growth and Development. The Lowa State University Press. USA. 545 PP. Lingga, P dan Marsono. 1996. Petunjuk Penggunaan Pupuk. Penebar Swadaya. Jakarta. 150 hlm.