Kesimpulan KESIMPULAN DAN SARAN

5.2 Saran

Berdasarkan kesimpulan hasil penelitian mengenai pengaruh kompetensi dan penempatan kerja terhadap kinerja pegawai pada PT Finansia Multi Finance, peneliti mengemukakan beberapa saran yang dapat menjadi bahan pertimbangan bagi pihak perusahaan dalam hal meningkatkan kinerja pegawai : 1. Berdasarkan tanggapan responden mengenai kompetensi pegawai PT Finansia Multi Finance, sebaiknya lebih ditingkatkan lagi agar perusahaan dapat mencapai target yang telah ditetapkan . 2. Berdasarkan tanggapan responden mengenai penempatan kerja, melihat penempatan kerja berada pada klasifikasi cukup, sebaiknya baik atasan lebih menempatkan posisi pegawainya sesuai dengan keahlian yang dimiliki. 3. Kinerja karyawan PT Finansia Multi Finance berada pada klasifikasi cukup, namun sebaiknya lebih ditingkatkan lagi untuk mencapai target yang telah ditetapkan. 4. Kompetensi pegawai maupun penempatan kerja berpengaruh terhadap naik turunnya kinerja karyawan pada PT Finansia Multi Finance . 5. Dalam penelitian ini, penulis hanya meneliti faktor-faktor kompetensi pegawai dan penempatan kerja yang berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Oleh sebab itu, perlu ada penelitian lebih lanjut terhadap faktor-faktor lain yang mempengaruhi kinerja pegawai diantaranya adalah motivasi, disiplin kerja, desain pekerjaan, serta faktor-faktor lainnya yang memberikan kontribusi besar pada kinerja pegawai. 67

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Gambaran Umum Perusahaan

Pada sub bab ini penulis akan menjelaskan dimana peneliti melakukan penelitian. Penulis melakukan penelitian di PT Finansia Multi Finance yang bertempat di Jl.Raya barat no.799,Padasuka.Cimahi 40526 Berikut disajikan beberapa bagian mengenai PT Finansia Multi Finance.

4.1.1 Sejarah Singkat Perusahaan

PT Finansia Multi Finance cabang Cimahi adalah salah satu cabang dari PT Finansia Multi Finance, yang beralamat di Jl. Raya cimahi No.799, CIMAHI, sejarah singkat PT. Finansia Multi Finance dengan brand “ kredit plus”, didirikan pada tanggal 09 Juni 1994 yang berlokasi di jakarta setalah hampir 17 tahun melangsungkan kegiatanya, Memegang ijin usaha untuk menjalankan roda usaha pembiayaan dan kartu kredit. Merupakan suatu badan usaha bersama 2 perusahaan multi nasional 1 perusahaan gabungan profesional Indonesia dan Singapura dan 1 perusahaan Amerika. Beranjak dari pembiayaan untuk motor, mobil dan alat-alat berat, Kreditplus membangun usaha dan menjaring konsumen setianya, yang dipertahankan sejak Kreditplus berdiri sampai dengan tahun 1997. Saat krisis moneter melanda Indonesia pada tahun 1998, agar tetap bertahan Kreditplus melakukan berbagai diversifikasi usaha. Dan akhirnya bangkit kembali pada tahun 1999 dengan produk yang dibiayai terbatas pada motor dan mobil. Kemudian pada tahun 2001, Kreditplus kembali melakukan pengembangan produk yang dibiayai dengan menambah produk Elektronik. Dengan hanya membiayai produk Motor dan Elektronik, Kreditplus kembali melaju dalam usaha dan menarik konsumen untuk bergabung dengan Kreditplus sampai dengan tahun 2007. Kecepatan pelayanan dalam pengajuan aplikasi, kemudahan syarat dan pembayaran dipertahankan sampai saat ini sehingga menjadi unggulan dari Kredit Plus untuk bersaing dengan perusahaan pembiayaan lainnya. Untuk mendukung tujuan perusahan, maka tterdapat visi, misi dan nilai perusahaan diantaranya sebgai berikut : Visi: Leading Provider Means: It is the goal of Finansia to become a major player in Indonesia for consumer financing in the middle to low income segment. Management goal is to make this company to become number 1 in the business that we choose Misi : Consumer Finacing Product and Service Means: Finansia is focusing in Consumer financing business, with a portfolio consisting of motorcycles, automobiles and white goods financing.  Misi To provide the best consumer financing products and services to the community.  To establish a framework for people to learn, to develop and to perform, creating value and opportunities.

4.1.2 Struktur Organisasi Perusahaan

Manajemen yang baik dapat tertuang dalam struktur organisasi perusahaan, hal ini dikarenakan didalam suatu struktur organisasi dapat menunjukkan suatu pola yang saling berhubungan diantara fungsi-fungsi, bagian- bagian, posisi-posisi maupun orang-orang yang menunjukkan kedudukan, tugas, wewenang dan tanggung jawab yang berbeda didalam lingkungan manajemen perusahaan. Bila kita lihat struktur organisasi yang dimiliki oleh PT. Finansia Multi Fiance merupakan gabungan dari jenis organisasi dalam bentuk lini dan staf.