LATAR BELAKANG TUJUAN DAN MANFAAT PENULISAN BATASAN MASALAH

1

BAB I PENDAHULUAN

I.1. LATAR BELAKANG

Motor induksi satu phasa adalah motor yang paling banyak digunakan dalam kehidupan sehari-hari, yang biasanya diaplikasikan pada peralatan rumah tangga, seperti kipas angin dan mesin cuci. Motor induksi satu phasa ini beroperasi pada sumber satu phasa yang umumnya berupa rotor sangkar. Motor induksi satu phasa kapasitor run adalah salah satu jenis motor induksi satu phasa yang pemakaiannya cukup luas dan mempunyai kapasitor secara permanen yang dihubungkan seri dengan belitan bantu serta paralel dengan belitan utama. Belitan bantu untuk pengasutan awal motor tetap terhubung dengan belitan utama ketika berjalan. Dalam penggunaan motor induksi satu phasa kapasitor run ini perlu diketahui karakteristik-karakteristik berbebannya. Hal ini diperlukan untuk memilih motor yang sesuai dengan kebutuhan sehingga memenuhi syarat teknis dan ekonomis serta efisien.

I.2. TUJUAN DAN MANFAAT PENULISAN

Adapun tujuan penulisan tugas akhir ini adalah : 1. Mengetahui perbandingan karakteristik berbeban motor kapasitor run dengan mengganti-ganti nilai kapasitor running-nya. Universitas Sumatera Utara 2 2. Menampilkan data hasil percobaan dalam bentuk grafik semua kartakteristik yang dibahas dalam Tugas Akhir ini. Manfaat penulisan Tugas Akhir ini adalah menganalisa dan membandingkan masing-masing karakteristik motor dengan nilai kapasitor yang berbeda-beda sehingga dari hasil tersebut dapat menentukan nilai kapasitor yang tepat agar diperoleh kinerja motor yang optimal. Selain itu dapat pula digunakan sebagai bahan acuan guna pengembangan praktikum Mesin-mesin Listrik dan Konversi Energi Listrik di Laboratorium Konversi Energi Listrik FT – USU.

I.3. BATASAN MASALAH

Untuk menghindari pembahasan yang terlalu meluas maka penulis akan membatasi pembahasan tugas akhir ini sebagai berikut : 1. Tugas akhir ini hanya membahas mengenai karakteristik Motor Induksi 1 Phasa Kapasitor Run, yaitu : a. Karakteristik Arus Masukan I L b. Karakteristik Daya Masukan P in c. Karakteri stik Faktor Daya Cos φ d. Karakteristik Torsi Beban T s e. Karakteristik Tegangan Kapasitor V c 2. Tidak membahas pengasutan dan pengaturan kecepatan motor kapasitor run 3. Jenis supplai tegangan ke motor tidak termasuk dalam pembahasan. 4. Tegangan masukan pada percobaan berbeban hanya bernilai 200 Volt Universitas Sumatera Utara 3 5. Pembahasan dilakukan seputar keluaran dari motor yang merupakan masukan pada alat ukur 6. Jenis beban tidak dibahas secara mendetail 7. Pada percobaan berbeban, beban hanya berkisar antara 0,0 – 2,0 Nm 8. Tidak membahas rugi-rugi dan efisiensi motor

I.4. METODE PENULISAN