Cacat Hasil Printing Cacat Hasil Longitudinal Glue Cacat Hasil Cutting

Menganalisa Model Analyze The Model. Setelah dibuat suatu model dari permasalahan dengan menggunakan diagram matrik, maka dilakukan penganalisaan dari model yang telah dibuat. Dengan menjabarkan gejala dan penyebab terjadinya cacat selama pembuatan kantong semen berlangsung secara lebih rinci, sebagai berikut :

1. Cacat Hasil Printing

Penyebab terjadinya cacat hasil printing yaitu proses pembuatan logo dan teks yang tidak jelas ini disebabkan karena : a. Segi material yang tidak sesuai dengan spesifikasi standar internal dari PT. Semen Padang, komposisi campuran yang tidak sesuai, dan bahan pendukung yang kurang bagus. b. Segi mesin, dimana settingan mesin printing tidak optimal, settingan master logo yang tidak simetris, kurangnya penekanan pada rotary printing sehingga kedudukan master logo tidak kuat, dan jalur kraft dan woven tidak sesuai. c. Segi Operator, pekerjaan operator selalu diluar instruksi kerja dan juga kurangnya pengawasan supervisor. d. Segi Lingkungan Kerja, kurangnya pencahayaan dilingkungan kerja dan susunan pencahayaan tidak ergonomic sehingga sangat berpengaruh terhadap ker operator.

2. Cacat Hasil Longitudinal Glue

Penyebab terjadinya cacat hasil longitudinal glue yaitu proses pengeleman kraft paper dan woven yang daya rekatnya tidak kuat sehingga kantong dengan mudah terbuka, hal ini disebabkan karena : a. Segi material yang tidak sesuai dengan spesifikasi standar internal dari PT. Semen Padang, komposisi campuran yang tidak sesuai, dan bahan pendukung yang kurang bagus. b. Segi mesin, dimana settingan mesin extruder untuk pengeleman woven tidak optimal, settingan speed main motor yang tidak optimal. Kesalahan didalam settingan temperature pada extruder mengakibatkan glue terjadi mengkristal atau berubah warna seperti arang, sehingga proses gluing woven dikatakan cacat. c. Segi Operator, pekerjaan operator selalu diluar instruksi kerja dan juga kurangnya pengawasan supervisor. d. Segi Lingkungan Kerja, kurangnya pencahayaan dilingkungan kerja dan susunan pencahayaan tidak ergonomic sehingga sangat berpengaruh terhadap kerja operator.

3. Cacat Hasil Cutting

Penyebab terjadinya cacat hasil Cutting yaitu proses pemotongan kraft paper dan woven yang tidak simetris sehingga kantong tidak berkesesuaian dengan standar internal pabrik, hal ini disebabkan karena : a. Segi mesin, dimana settingan mesin cutting yang tidak sesuai serta pisau potong tidak bagus dapat mengakibatkan pemotongan kantong yang tidak simetris yang harus berkesesuaian dengan standar internal PT. Semen Padang dan pemotongan tidak sempurna. b. Segi Operator, pekerjaan operator selalu diluar instruksi kerja dan juga kurangnya pengawasan supervisor. c. Segi Lingkungan Kerja, kurangnya pencahayaan dilingkungan kerja dan susunan pencahayaan tidak ergonomic sehingga sangat berpengaruh terhadap kerja operator.

4. Terlepasnya Filler