Maksud dan Tujuan 1. Maksud Dasar Hukum Tugas Pokok dan Fungsi

B. Maksud dan Tujuan

B. 1. Maksud

Arah pengembangan sasaran Dinas Pekerjaan Umum dalam jangka waktu 5 lima tahun mendatang ditujukan pada pengembangan sarana dan prasarana yang dapat meningkatkan taraf perekonomian dan peningkatan kualitas hidup masyarakat serta pemeliharaan sarana dan prasarana yang telah dibangun. B.2. Tujuan Untuk maksud diatas diperlukan komitmen dan dukungan masyarakat. Sudah menjadi paradigma pembangunan dimana keikutsertaan sector swasta, lembaga-lembaga pemerintahanswadaya masyarakat dan masyarakat perorangan dalam kegiatan pembangunan hanya akan berfungsi bila didasarkan atas kesadaran dan kepedulian dan tidak atas dasar anjuran atau instruksi. Adalah teramat penting untuk menjadikan paradigma dimana selama ini masyarakat sering kali hanya dianggap sebagai objek dari kebijaksanaan pemerintah. Adalah lebih baik bila tujuan pembangunan yang menyangkut kepentingan masyarakat menempatkan kelompok masyarakat tersebut sebagai subjek dan menjadi mitra pembangunan itu sendiri. Kemitraan tersebut meliputi keterlibatan mereka dalam rangkaian proses pembangunan sejak dari tahap pemrograman perencanaan sampai ketahap implementasi serta pengoperasian dan pemeliharaan hasil pembangunan. Salah satu persyaratan dari partisipasi masyarakat adalah faktor kesiapan baik kesiapan dipihak pemerintah maupun kesiapan dipihak masyarakat. 3

C. Dasar Hukum

Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Pesisir Selatan merupakan salah satu unsur pelaksana Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan dibidang pekerjaan umum yang dipimpin oleh seorang Kepala Dinas, berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Bupati, melalui Sekretaris Daerah. Dibentuk berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Pesisir Selatan Nomor 03 Tahun 2003 tentang Pembentukan Organisasi dan Tata Kerja Dinas Daerah Kabupaten Pesisir Selatan.

D. Tugas Pokok dan Fungsi

D.1. Tugas Pokok Sebagai unsur pelaksana Pemerintah Kabupaten, Dinas Pekerjaan Umum mempunyai tugas melaksanakan kewenangan otonomi daerah dibidang pekerjaan umum serta tugas-tugas perbantuan lainnya yang tidak diatur dalam kewenangan pusat dan propinsi. D.2. Fungsi Untuk menyelenggarakan tugas tersebut diatas, Dinas Pekerjaan Umum mempunyai fungsi sebagai berikut: a. Perumusan kebijakan teknis di bidang pekerjaan umum, meiputi keciptakaryaan dan kebinamargaan; b. Penyelenggraan urusan pemerintahan dan pelayanan umum dibidang pekerjaan umum,meliputi keciptakaryaan dan kebinamargaan; c. Pembinaan dan pelaksanaan urusan dibidang pekerjaan umum,meliputi keciptakaryaan da kebinamargaan; d. Pembinaan unit pelayanan teknis dinas; e. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh pimpinan; 4

E. Kewenangan