Trichodina sp. Dactylogyrus sp.

Jika dilihat berdasarkan organisme penyebab parasit, ada bermacam- macam, antara lain adalah bakteri, jamur, virus, cacing, dan crustaceae Moller and Anders 1986. Jenis ektoparasit yang sering menyerang ikan nila O. niloticus adalah Trichodina sp., Dactylogyrus sp., Gyrodactylus sp., Ichtyopthirius multifilis., Caligus sp., dan lain-lain Mulyana et al., 1990.

2.4.1. Trichodina sp.

Trichodina sp. merupakan ektoparasit yang sering menyerang ikan budidaya terutama pada benih ikan air tawar. Trichodina sp. adalah ektoparasit patogen dari golongan ciliata yang biasa menyerang ikan air tawar. Parasit ini merupakan masalah utama dalam budidaya air tawar di Indonesia terutama pada fase benih karena parasit ini dapat menyebabkan kerugian ekonomis, pertumbuhan terhambat, periode pemeliharaan lebih lama Zheila 2013. Trichodina sp. mempunyai peranan yang sangat besar terhadap budidaya ikan karena parasit ini menurunkan daya tahan tubuh ikan dan menyebabkan terjadinya infeksi sekunder. Trichodina sp. dalam jumlah sedikit tidak menyebabkan dampak serius, akan tetapi infeksi berat parasit ini akan menimbulkan bekas luka terbuka pada tubuh luar ikan Untergasser 1989. Bekas luka ini akan menjadi vektor pembawa patogen lainnya yang lebih berbahaya Lom 1962. Menurut Afrianto dan Liviawaty 1992, predileksi Trichodina sp. adalah permukaan tubuh, sirip dan insang. Trichodina sp. menyebabkan penyakit gatal pada ikan yang disebut dengan Trichodiniasis.

2.4.2. Dactylogyrus sp.

Menurut Kusumah 1976, dalam Akbar 2011, parasit Dactylogyrus sp merupakan parasit yang menyerang insang. Parasit ini mengambil sari-sari makanannya pada inang dengan menggunakan jangkar dan alat penghisap. Pada ophistaptor terdapat kait, jangkar, dan alat penghisap ini menyebabkan kerusakan insang. Universitas Sumatera Utara Menurut Sitanggang 2008, gejala serangan ektoparasit pada insang berupa mengembangnya tutup insang dan munculnya bintik-bintik merah pada insang. Jika serangan parasit sudah terlalu banyak, maka ikan akan kesulitan bernapas. Ikan yang diserang parasit ini akan menjadi kurus, insang akan terlihat pucat dan bengkak sehingga operkulum terbuka dan ikan terlihat berkumpul pada pintu air masuk. Infestasi Dactylogyrus akan menyebabkan suatu penyakit yang disebut Dactylogyriasis Nurdiyanto dan Sumarsono 2006.

2.4.3. Gyrodactylus sp.