Akses Informasi Data GAMBARAN UMUM ORGANISASI

B. Evaluasi Sistem Informasi Akuntansi Penerimaan Kas di SMK Islam Secang

Hasil wawancara, dan dokumentasi yang telah dilakukan dapat digunakan untuk menjawab permasalahan utama yang akan diuraikan sebagai berikut berdasarkan data yang telah diperoleh. Fungsi penerimaan kas yang terdapat di SMK Islam Secang hanya ditangani oleh satu bagian, yaitu bendahara yang menangani segala bentuk penerimaan kas yang diterima ke dalam sekolah dari pihak siswa yang membayar per bulan atau dari sumbangan lainnya yang nantinya akan didistribusikan lagi untuk kegiatan operasional sekolah. Bendahara mempunyai tugas untuk membagi kartu pembayaran kepada semua siswa, mengisi buku kas harian pemasukan secara rutin, menyetorkan uang pemasukan ke kasir sekolah, membuat laporan rutin per bulan yang harus dilaporkan dan ditandatangani oleh bendahara dan kepala sekolah, membuat daftar tunggakan uang sekolah tiap kelas dan diserahkan kepada bagian tata usaha, mendistribusikan uang untuk kegiatan operasional sekolah, merekap buku pengeluaran harian per bulan yang harus dilaporkan dan ditandatangani, membuat laporan pengeluaran akhir tahun kepada kepala sekolah, membayar pajak, dan membuat buku kas umum. Fungsi bendahara yang terdapat di SMK Islam Secang belum berjalan dengan baik karena belum adanya pemisahan fungsi akuntansi yang diterapkan di dalam sistem informasi akuntansi yang terdapat di SMK Islam Secang.

C. Rekomendasi Sistem Informasi Akuntansi Penerimaan Kas di SMK Islam Secang

Rekomendasi untuk fungsi bendahara yang terdapat di SMK Islam Secang adalah sebaiknya dibuat pemisahan fungsi akuntansi yang bertanggungjawab penuh atas pencatatan penerimaan kas masuk. Fungsi Bendahara I tidak secara langsung menerima pembayaran dan pengeluaran kas, melainkan hanya berhubungan langsung dengan siswa karena hal itu akan menjadi tanggungjawab penuh dari fungsi Bendahara II yang memegang peranan penting dalam kegiatan operasional sekolah dan bertanggungjawab penuh atas pengelolaan kas sekolah. Dokumen-dokumen yang didapatkan dari hasil wawancara adalah kartu pembayaran dan kuitansi. Semua kegiatan pembayaran uang sekolah bulanan akan dicatat di buku besar kemudian dicatat di kartu pembayaran dan kuitansi yang diberikan kepada siswa untuk mengatasi komplain. Sedangkan untuk sumbangan hanya akan dicatat di buku besar dan di kartu pembayaran saja. Tidak ada bukti transfer bank karena semua bentuk pembayaran dilakukan secara konvensional. Kartu Pembayaran atau SPP Sumbangan Pembinaan Pendidikan berfungsi untuk mencatat tanggal pembayaran dan jumlah pembayaran dari siswa yang sudah tertulis namanya di dalam kartu tersebut. Dokumen ini ditandatangani oleh bendahara sebagai bukti bahwa siswa yang bersangkutan telah membayar kewajiban uang sekolah untuk periode tertentu. Kartu SPP dipegang oleh siswa untuk membayar lagi di periode selanjutnya.