3.2.4 Teknik Pengumpulan Data
Sesuai  dengan  karakteristik  data  yang  diperlukan,  penelitian  ini menggunakan
teknik pengumpulan
data secara
dokumentasi. Peneliti
menggunakan  data  sekunder  berupa  laporan  keuangan.  Seperti  yang  dinyatakan oleh  Arikunto  2006:
158  bahwa  “Dalam  melaksanakan  metode  dokumentasi, peneliti  menyelidiki  benda-benda  tertulis  seperti  buku,  majalah,  dokumen,
peraturan-peraturan, notulen rapat, catatan harian, dan sebagainya”.
Dokumentasi  penelitian  ini  dilakukan  dengan  cara  mengunduh  Laporan Keuangan  dari  situs
www.idx.co.id .  Setelah  data  terkumpul,  dokumen  Laporan
Keuangan  tersebut  tersebut  diklasifikasikan  data  yang  berkaitan  dengan permasalahan  yang  akan  diteliti.  Sedangkan  untuk  peringkat  sukuk  dapat  dilihat
dari situs www.pefindo.com
3.2.5 Rancangan Analisis Data dan Pengujian Hipotesis
3.2.5.1 Rancangan Analisis Data
Setelah  data  terkumpul  diolah,  maka  selanjutnya  data  hasil  pengolahan tersebut harus dianalisis supaya data tersebut menjadi data yang akurat. Langkah-
langkah analisis data dalam penelitian ini adalah: 1.
Menyusun kembali data yang telah diperoleh ke dalam tabel 2.
Analisis  deskripsi terhadap  profitabilitas  pada  perusahaan  penerbit  sukuk yang  diteliti  dengan  terlebih  dahulu  menghitung  rasio  profitabilitas  yang
diproksikan  dengan  return  on  asset  ROA  yang  berhasil  dihimpun  dari
perusahaan  bersangkutan,  sehingga  diketahui  bagaimana  perkembangan profitabilitas pada perusahaan penerbit sukuk.
3. Analisis deskripsi terhadap likuiditas pada perusahaan penerbit sukuk yang
diteliti  dengan  terlebih  dahulu  menghitung  rasio  likuiditas  yang diproksikan dengan current ratio yang berhasil dihimpun dari perusahaan
bersangkutan,  sehingga  diketahui  bagaimana  perkembangan  likuiditas pada perusahaan penerbit sukuk.
4. Analisis deskripsi terhadap leverage pada perusahaan penerbit sukuk yang
diteliti  dengan  terlebih  dahulu  menghitung  rasio  leverage  yang diproksikan  dengan  debt  to  equity  ratio  yang  berhasil  dihimpun  dari
perusahaan  bersangkutan,  sehingga  diketahui  bagaimana  perkembangan leverage pada perusahaan penerbit sukuk.
5. Analisis deskripsi terhadap aktivitas pada perusahaan penerbit sukuk yang
diteliti dengan terlebih dahulu menghitung rasio aktivitas yang diproksikan dengan  return  on  asset  ROA  yang  berhasil  dihimpun  dari  perusahaan
bersangkutan, sehingga diketahui bagaimana perkembangan aktivitas pada perusahaan penerbit sukuk.
6. Analisis  deskripsi  terhadap  peringkat  sukuk  pada  perusahaan  penerbit
sukuk  yang  diteliti.  Setelah  diketahui  masing-masing  peringkat  sukuk perusahaan,  kemudian  memberikan  kategori  untuk  peringkat  yang
diperoleh masing-masing perusahaan yang diteliti. 7.
Analisis  statistika  untuk  mengetahui  pengaruh  profitabilitas,  likuiditas, leverage,  dan  aktivitas  terhadap  peringkat  sukuk.  Adapun  pengujian  data
dalam  penelitian  ini  menggunakan  metode  Analisis  Regresi  Logistik Ordinal  Ordinal  Logistic  Regression  atau  sering  disebut  dengan  PLUM
dan  proses  pengolahan  data  didukung  oleh  software  SPSS  20.  Analisis regresi  logistik  ordinal  digunakan  jika  variabel  dependen  berupa  ordinal
peringkat.  Peringkat  dalam  variabel  dependen  yaitu  AAA,  AA,  dan  A dimana  AAA  mempunyai  peringkat  lebih  tinggi  dari  AA,  dan  AA
mempunyai peringkat lebih tinggi dari A. Pengujian data dalam penelitian ini  tidak  disertai  dengan  uji  asumsi  klasik  seperti  uji  heteroskedastisitas,
uji autokolerasi, uji multikoloneritas, dan uji normalitas karena data olahan bersifat non-linear sehingga tidak perlu dilakukan uji-uji tersebut.
3.2.5.2 Analisis Deskriptif