Instrumen Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP Instrumen Unjuk Kerja

Agus Syah Putra, 2013 PENGARUH MEDIA VIDEO DOKUMENTASI UNTUK MENINGKATKAN KOMPETENSI MEMBUAT TOPENG DALAM PEMBELAJARAN SENI RUPA. Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

D. Instrumen Penelitian

Salah satu sarana yang sangat penting untuk mengumpulkan data daam penelitian adalah instrumen. Instrumen yang digunakan peneliti untuk mengumpulkan data dalam penelitian ini sebagai berikut:

1. Instrumen Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP

Rencana pelaksanaan pembelajaran tersebut adalah rencana pelaksanaan pembelajaran Seni Rupa. Data yang diperoleh dari rencana pelaksanaan pembelajaran berupa skenario dengan menggunakan media video pembelajaran yang dirumuskan oleh peneliti dan guru. Penyusunan instrumen RPP sesuai dengan PERMENDIKNAS No. 41 Tahun 2007 tentang Standar Proses tersebut meliputi: a. Merumuskan standar kompetensi dan kompetensi dasar b. Penentuan topik pembelajaran c. Penentuan alokasi waktu d. Penentuan materi pembelajaran dan pengalaman belajar e. Penentuan indikator pembelajaran f. Penentuan kegiatan pembelajaran g. Penentuan penilaian h. Penentuan sumber, bahan dan alat pembelajaran

2. Instrumen Unjuk Kerja

Selanjutnya dalam kurikulum KTSP dikenal dengan teknikcara penilaian sebagai berikut: unjuk kerja performance, penugasan proyekpwect, hasil kerja produkproduct, tertulis paper pen, portofolio, sikap, penilaian diri self Assesment. Menurut Retnowati 2005:4 penilaian hasil belajar seni rupa yang tepat adalah dengan performance assessment. Prestasi yang dicapai adalah prestasi yang diwujudkan dalam bentuk penampilan kinerja atau hasil karya, dan hanya akan tepat jika dinilai melalui asesmen dalam bentuk performance Agus Syah Putra, 2013 PENGARUH MEDIA VIDEO DOKUMENTASI UNTUK MENINGKATKAN KOMPETENSI MEMBUAT TOPENG DALAM PEMBELAJARAN SENI RUPA. Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu assessment. Instrumen tes ini digunakan agar dapat mengukur kompetensi membuat topeng peserta didik. Unjuk kerja atau performance assessment dengan desain pretest dan posttes. Pretest atau tes awal diberikan dengan tujuan untuk mengetahui kemampuan awal. Sedangkan posttest atau tes akhir diberikan untuk melihat kemajuan dan perbandingan peningkatan kompetensi membuat topeng peserta didik. Unjuk kerja atau performance assessment dalam penelitian ini disesuaikan dengan standar kompetensi dan kompetensi dasar dari mata pelajaran Seni Rupa di SD Laboratorium Percontohan UPI.

3. Pedoman Observasi