Kesehatan Pendidikan Kebersihan Masalah Prioritas

BAB II IDENTIFIKASI DAN PRIORITAS MASALAH

Pada bab ini, akan dijabarkan mengenai permasalahan yang dianggap sebagai permasalahan yang paling utama dan perlu diprioritaskan untuk dibuatkan carikan solusi melalui program- program yang tepat.

2.1 Permasalahan Keluarga

Dalam mengidentifikasi suatu masalah, butuh suatu pendekatan langsung terhadap objek, dimana dalam hal ini adalah keluarga dampingan. Pendekatan tersebut dilakukan dengan cara wawancara dan pengamatan langsung observasi ke lokasi Rumah keluarga dampingan. Berdasarkan hasil pengamatan dan pendataan yang telah dilakukan pada kunjungan awal ke Keluarga bapak I Nengah Narba, didapatkan beberapa masalah. Pekerjaan beliau yang hanya bergantung pada hasil kebun hanya mampu memenuhi kebutuhan sehari-hari. Dilain sisi beliau masih memiliki tanggungan seorang cucu yang masih bersekolah. Pendidikan untuk cucu korban dibantu oleh saudara kandung bapak Ni Luh Putu Sukarmia Ayunika Putri.

2.2 Masalah Prioritas

Dari hasil wawancara dan observasi yang telah dilakukan di rumah bapak I Nengah Narba, terdapat beberapa masalah yang dirasa perlu dijadikan prioritas. Beberapa masalah tersebut ditinjau dari segi masalah pendidikan, kesehatan, maupun keuangan. Adapun beberapa permasalahan yang menjadi prioritas tersebut akan diuraikan sebagai berikut :

2.2.1 Kesehatan

Dalam bidang kesehatan, keluarga bapak I Nengah Narba kondisi kesehatannya cukup baik. Namun istri bapak I Nengah Narba kondisinya sudah bingung dan pikun sehngga tidak mengenal orang-orang terdekatnya, selain itu istri beliau dalam kondisi lumpuh dan hanya menghabiskan waktu di tempat tidur. Konsumsi makanan sehari-hari beliau juga seadanya dan tidak memenuhi syarat gizi yang baik. Beliau setiap hari menemani istrinya tidur diluar ruangan karena kondisi istrinya yang bingung tersebut, sehingga tidak jarang beliau yang sudah berumur mengalami rematik.

2.2.2 Pendidikan

Dalam bidang pendidikan keluarga I Nengah Narba membutuhkan bantuan pendidikan untuk cucu beliau yang masih duduk di bangku SMA, sementara ini biaya pendidikan dibiayai oleh kerabat yang masih satu pekarangan. Sehingga ditakutkan suatu saat ketika kerabat tersebut telah berhenti bekerja maka pendidikan formal untuk cucu beliau akan mengalami kesulitan dan hal terburuk tidak bisa melanjutkan sekolah.

2.2.3 Kebersihan

Kebersihan area rumah bapak I Nengah Narba cukup bersih namun tempat beristirahat untuk bapak I Nengah Narba dan istrinya kurang layak dan bau pesing yang tercium di dalam rungan karena istri beliau hanya bisa melakukan semua aktifitas di atas tempat tidur termasuk buang air dan mandi. Alat memasak dan makan yang diletakkan diluar sehingga debu menempel yang membuat alat-alat tersebut kurang bersih untuk digunakan.

BAB III USULAN PENSOLUSIAN MASALAH

Dokumen yang terkait

Laporan Individu Pendampingan Keluarga KKN PPM UNUD Periode XIII Tahun 2016 Desa Tegal badeng barat - Kecamatan Negara - Kabupaten Jegal badeng barat.

0 0 17

Laporan Individu Pendampingan Keluarga KKN PPM UNUD Periode XIII Tahun 2016 Desa Tegal badeng barat - Kecamatan Negara - Kabupaten Jegal badeng barat.

0 0 16

Laporan Individu Pendampingan Keluarga KKN PPM UNUD Periode XIII Tahun 2016 Desa Tegal badeng barat - Kecamatan Negara - Kabupaten Jegal badeng barat.

0 0 20

Laporan Pelaksanaan Kegiatan KKN PPM Periode XIII Tahun 2016 Desa Tegal badeng barat - Kecamatan Negara - Kabupaten Jegal badeng barat.

0 2 49

Laporan Proposal Kegiatan KKN PPM Periode XIII Tahun 2016 Desa Tegal badeng barat - Kecamatan Negara - Kabupaten Jegal badeng barat.

0 8 31

Laporan Individu Pendampingan Keluarga KKN PPM UNUD Periode XIII Tahun 2016 Desa Tegal badeng barat - Kecamatan Negara - Kabupaten Jegal badeng barat.

0 0 17

Laporan Individu Pendampingan Keluarga KKN PPM UNUD Periode XIII Tahun 2016 Desa Tegal badeng barat - Kecamatan Negara - Kabupaten Jegal badeng barat.

0 0 14

Laporan Individu Pendampingan Keluarga KKN PPM UNUD Periode XIII Tahun 2016 Desa Tegal badeng barat - Kecamatan Negara - Kabupaten Jegal badeng barat.

0 0 20

Laporan Individu Pendampingan Keluarga KKN PPM UNUD Periode XIII Tahun 2016 Desa Tegal badeng barat - Kecamatan Negara - Kabupaten Jegal badeng barat.

0 0 18

Laporan Individu Pendampingan Keluarga KKN PPM UNUD Periode XIII Tahun 2016 Desa Tegal badeng barat - Kecamatan Negara - Kabupaten Jegal badeng barat.

0 1 17