Latar Belakang Sistem Informasi Perpustakaan Berbasis Web Pada SMP Negeri 4 Medan

BAB 1 PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Seiring dengan pesatnya perkembangan dunia teknologi saat ini, kita sebagai pengguna di tuntut untuk bisa berkompetensi dalam menguasai ilmu pengetahuan khususnya di bidang teknologi. Penggunaan alat teknologi saat ini telah menuju ke seluruh aspek kehidupan, diantaranya adalah dunia industri, perkantoran, perbankan, pusat-pusat penjualan, maupun pendidikan yang dimulai dari tingkat sekolah SD, SMP, SMA, hingga perguruan tinggi, dan telah menjadi kebutuhan bagi masyarakat pada umumnya. Sistem Informasi Perpustakaan adalah sebuah aplikasi berbasis web yang dirancang khusus untuk mempermudah pendataan koleksi perpustakaan, katalog, data peminjam, transaksi, sirkulasi koleksi dan pelaporan perpustakaan. Penciptaan sebuah sistem informasi perpustakaan sangat dimungkinkan untuk mempermudah pustakawan dalam pengelolaan bahan pustaka serta mempermudah dalam melayani pemustaka. Universitas Sumatera Utara Penerapan sistem informasi perpustakaan berbasis web di perpustakaan dapat diterapkan di berbagai jenis perpustakaan, salah satunya adalah perpustakaan sekolah. Perpustakaan sekolah didirikan untuk memenuhi kebutuhan informasi pemustaka di lingkungan sekolah. Selama ini pengelolaan dan pelayanan yang diberikan perpustakaan masih bersifat manual yang memberikan dampak bagi pengelolaan dan pelayanan terhadap pemustaka. Bisa dibayangkan apabila terdapat ribuan koleksi bahan pustaka, ratusan anggota dan jumlah peminjaman yang banyak maka akan memerlukan waktu lama dalam proses pengelolaan bahan pustaka dan pelayanan terhadap pemustaka. Dengan adanya perubahan sistem pelayanan informasi secara manual menjadi sistem informasi berbasis web ini diharapkan segala aktivitas sistem tersebut memberikan kemudahan bagi perpustakaan untuk melakukan kegiatan melayani pengguna dan memenuhi tuntutan pengguna akan perubahan layanan diperpustakaan. Berdasarkan uraian tersebut, maka penulis tertarik untuk mengangkat judul “Sistem Informasi Perpustakaan Berbasis Web Pada SMP Negeri 4 Medan”. Universitas Sumatera Utara

1.2 Maksud dan Tujuan Penulisan