B. Uang 1. Pengertian Uang
Uang adalah segala sesu atu yang bisa berfungsi sebagai alat tukar, satuan hitung, alat penimbun nilai atau kekayaan, dan standar
pengukur kewajiban yang ditangguhkan. Faried, 1991: 181. Peran-peran uang menurut Sigit 2006: 8:
a. Alat tukar-menukar Uang bermanfaat sebagai alat tukar menukar sehingga uang
tersebut sebagai alat yang secara tidak langsung mempertemukan antara penjual dan pembeli. Dengan adanya uang, proses transaksi
akan berjalan lancar. b. Alat pengukur nilai
Uang digunakan sebagai alat dapat menunjukkan nilai barang dan jasa yang diperjual-belikan, besarnya kekayaan seseorang. Uang
mampu berfungsi sebagai alat yang menciptakan adanya harmoni perekonomian.
c. Standar pembayaran Uang berfungsi sebagai standar pembayaran masa depan untuk
pencicilan utang pembayaran. d. Alat penimbun kekayaan atau daya beli
Di samping sebagai alat penukar dan satuan hitung, uang juga berfungsi sebagai penimbun kekayaan.
Terdapat beberapa macam nilai uang, Nilai riil uang, Nilai intrinsik uang, dan Nilai eksternal uang Rudy, 2005: 8:
a. Nilai riil uang adalah nilai uang yang ditunjukkan dengan kemampuan daya beli atau kemampuan untuk digunakan sebagai alat
transaksi. b. Nilai instrinsik uang adalah nilai bahan baku uang, yaitu nilai bahan
baku yang digunakan untuk membuat satuan mata uang. c. Nilai eksternal uang adalah nilai tukar antar mata uang atau kurs
mata uang. Mata uang pelaporan yang digunakan oleh entitas di Indonesia
adalah mata uang rupiah. Entitas dapat menggunakan mata uang lain selain rupiah sebagai mata uang pelaporan hanya jika mata uang tersebut
memenuhi kriteria mata uang fungsional. Berikut mata uang menurut kegunaannya SAK No 25, 2011:
a. Mata uang fungsional adalah mata uang utama dalam arti substansi ekonomi, yaitu mata uang yang dicerminkan dalam kegiatan operasi
Entitas. b. Mata uang pelaporan adalah mata uang yang digunakan dalam
menyajikan laporan keuangan. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI