Koleksi Standar Nasional Perpustakaan

d. Layanan Audio Visual, yaitu layanan perpustakaan khusus untuk bahan audio visual. Layanan ini meliputi peminjaman dan pemutaran film, video, slide, filmstrip. Bahan yang disediakan berupa film cerita, film dokumenter, atau film pengetahuan. e. Layanan Berceritera, layanan ini untuk perpustakaan anak-anak atau perpustakaan sekolah dasar. Layanan ini pada umumnya tidak bersifat tetap akan tetapi dilakukan secara terjadual. Bentuk layanan yang diberikan tidak bersifat perorangan. f. Layanan Jasa Dokumentasi, yaitu jasa layanan berupa penyediaan dokumen yang diperlukan oleh pengunjung seperti terbitan pemerintah serta peraturan-peraturan perundangan yannng dikumpulkan oleh perpustakaan. g. Layanan Jasa Informasi h. Layanan Terjemahan i. Layanan Jasa Silang Layan j. Layanan Pembendelan dan Perbaikan Buku

5. Koleksi

Adapun yang dimaksud koleksi adalah semua informasi dalam bentuk karya tulis, karya cetak, danatau karya rekam dalam berbagai media yang mempunyai nilai pendidikan, yang dihimpun, diolah, dan dilayankan. Keanekaragaman koleksi pada suatu perpustakaan dapat digolongkan kedalam beberapa jenis, yaitu : a. Buku Fiksi Adalah buku cerita ciptaaan seseorang pengarang berdasarkan khayalan. Buku ini merupakan buku yang dapat memberikan hiburan dan dapat pula mendidik para pembacanya. b. Buku Non Fiksi Adalah buku ilmu pengetahuan yang memuat hasil pikiran dan pengamatan seorang pengarang agar pengetahuan tersebut dapat disebar- kan kepada siapa saja yang menbaca atau mempelajarinya. c. Penerbitan berkala Adalah terbitan yang diterbitkan secara berkala, seperti harian atau surat kabar, majalah mingguan atau bulanan dan lain-lain. d. Bahan-bahan vertical file Adalah informasi yang berupa guntingan dari surat kabar atau majalah kliping. e. Alat pandang dengar Audio Visual Adalah segala informasi yang dikemas dalam film, kaset, piringan hitam, tape, TV, slide, globe, lukisan, disk, flashdisk, dan lain sebagainya.

6. Standar Nasional Perpustakaan

Menurut Undang- undang Republik Indonesia Nomor 43 tahun 2007 Tentang Perpustakaan, perpustakaan mempunyai standar nasional yang terdiri atas: a. Standar koleksi perpustakaan 1 Koleksi perpustakaan diseleksi, diolah, disimpan dan dikembangkan sesuai dengan kepentingan pemustaka dengan memperhatikan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi 2 Pengembangan koleksi perpustakaan sebagaimana dimaksud pada ayat 1 dilakukan sesuai dengan standar nasional perpustakaan. 3 Bahan perpustakaan yang dilarang berdasarkan peraturan perundang- undangan disimpan sebagai koleksi khusus Perpustakaan Nasional. 4 Koleksi khusus sebagaimana dimaksud pada ayat3 digunakan secara terbatas. 5 Ketentuan lebih lanjut mengenai penyimpanan koleksi khusus sebagaimana dimaksud pada ayat3 dan penggunaan secara terbatas sebagaimana dimaksud pada ayat4 diatur dengan Peraturan Pemerintah. b. Standar sarana dan prasarana 1 Setiap penyelenggara perpustakaan menyediakan sarana dan prasarana sesuai dengan standar nasional perpustakaan. 2 Sarana dan prasarana sebagaimana dimaksud pada ayat1 dimanfaatkan dan dikembangkan sesuai dengan kemajuan teknologi informasi dan komunikasi. c. Standar pelayanan perpustakaan 1 Layanan perpustakaan dilakukan secara prima dan berorientasi bagi kepentingan pemustaka. 2 Setiap perpustakaan menerapkan tata cara layanan perpustakaan berdasarkan standar nasional perpustakaan 3 Setiap perpustakaan mengembangkan layanan perpustakaan sesuai dengan kemajuan teknologi informasi dan komunikasi. 4 Layanan perpustakaan sebagaimana dimaksud pada ayat1 dikembangkan melalui pemanfaatan sumber daya perpustakaan untuk memenuhi kebutuhan pemustaka. 5 Layanan perpustakaan diselenggarakan sesuai dengan standar nasional perpustakaan untuk mengoptimalkan pelayanan kepada pemustaka. 6 Layanan perpustakaan terpadu diwujudkan melalui kerjasama perpustakaan. 7 Layanan perpustakaan secara terpadu sebagaimana dimaksud pada ayat 6 dilaksanakan melalui jejaring telematika. d. Standar tenaga perpustakaan e. Standar penyelenggaraan; dan f. Standar pengelolaan

7. Lokasi Perpustakaan Umum