Halaman Ubah Siswa Halaman Hapus Siswa

4.3.8 Halaman Hapus Siswa

Halaman ini hanya bisa diakses oleh guruadministrator. Pada halaman ini guru dapat menghapus data siswa. Pada halaman ini jika guru ingin menghapus siswa maka guru mengklik bagian tombol hapus yang ada disamping kanan data siswa. Ketika guru mengklik tombol hapus maka sistem akan memproses pada halaman siswahapus.php Jika berhasil dihapus maka akan muncul pesan “Terhapus” Gambar 4.12 halaman hapus data siswa Berikut merupakan query pada listing program yang berfungsi untuk menghapus data siswa pada siswahapus.php: ?php error_reporting0; include ..koneksi.php; no = _REQUEST[no]; query1 = delete FROM siswa where no= . no . ; mysql_queryquery1; echo script type=textjavascript var answer = confirm Terhapus ; if answer { window.location = hapussiswa.php; } else { window.location = hapussiswa.php; } script; headerLocation:iklanlihat.php; ?

BAB V ANALISA HASIL

5.1 Analisa Hasil Implementasi

Pada bab ini dilakukan analisis hasil implementasi Sistem Perangkat Aksara Jawa Berbasis Multimedia menggunakan Adobe Flash CS5,PHP, dan MySQL. Pada tahap ini dilakukan terlebih dahulu pengujian sistem baik tiap modul maupun keseluruhan modul dalam satu sistem. Adapun kelebihan dan kekurangan sistem adalah sebagai berikut:

5.1.1 Kelebihan Sistem

a Pembelajaran Aksara Jawa berbantu komputer ini memiliki kemampuan audio visual yaitu video asal usul Aksara Jawa, tutorial pengucapan huruf-huruf Aksara Jawa, dan cara menulis huruf Aksaranya. b Kemampuan mendata siswa yang ikut ujian dan berapa kali mengikuti ujian. c Siswa dapat melihat langsung skor ujian yang didapat langsung karena penilaian muncul ketika siswa telah selesai mengerjakan ujian.

5.1.2 Kekurangan Sistem

a. Materi yang ada didalam pembelajaran Aksara Jawa berbantu

komputer ini tidak bisa di ubah atau update karena untuk dapat mengupdate materi maka admin harus dapat membuat animasi Adobe Flash CS5 b. Meskipun sudah tersedia soal latihan untuk para siswa akan tetapi belum bisa menyimpan nilai siswa karena tidak adanya data base untuk menyimpan nilai siswa

5.2 Analisis Hasil Uji Coba Sistem Terhadap Pengguna

Pada tahap ini dilakukan uji coba terhadap siswa dan guru. Uji coba ini dilakukan untuk mengetahui : a Apakah pembelajaran Aksara Jawa berbantu komputer ini dapat membantu para siswa dalam belajar Aksara Jawa? b Apakah dengan adanya pembelajaran Aksara Jawa berbantu komputer ini dapat mudah digunakan dan dipahami oleh siswa? c Apakah pembelajaran aksara jawa berbantu komputer ini cukup menarik bagi siswa? d Apakah sistem ini membantu para guru juga dalam mengajar? e Selain kemampuan diatas apakah pembelajaran Aksara Jawa berbantu komputer ini juga dapat membantu para siswa atau siapapun untuk lebih mengenal sejarah Aksara Jawa dan belajar huruf-huruf Aksara Jawa f Apakah Pembelajaran Aksara Jawa berbantu komputer ini juga membantu para siswa untuk dapat mengulangi materi yang dibutuhkan tanpa pendampingan guru secara langsung? Proses pengumpulan pendapat siswa dilakukan dengan cara siswa mencoba pembelajaran Aksara Jawa berbantu komputer ini kemudian siswa mengisi kuisioner. Hal-hal yang ditanyakan dalam kuisioner kepada pengguna ini meliputi beberapa aspek antara lain: tampilan user interface, tingkat kesulitan menggunakan program, kegunaan program dalam membantu proses pembelajaran. Form kuisioner dapat dilihat pada bagian lampiran A untuk siswa dan lampiran B untuk guru

5.3 Hasil Uji Kuisioner

Proses pengumpulan pendapat siswa dan guru dilakukan dengan cara untuk siswa mencoba menggunakan aplikasi Aksara Jawa ini kemudian siswa mengisi kuisioner. Hal-hal yang ditanyakan dalam