Lokasi Pabrik LOKASI DAN TATA LETAK PABRIK

Lokasi dan Tata Letak Pabrik Pra Rencana Pabrik Timbal Oksida Litharge dari Timbal dan Oksigen dengan Proses Oksidasi IX-1

BAB IX LOKASI DAN TATA LETAK PABRIK

IX.1. Lokasi Pabrik

Dasar pemilihan menentukan lokasi pabrik dari suatu perusahaan sangat penting, sehubungan dengan perkembangan ekonomi dan sosial masyarakat, karena akan mempengaruhi kedudukan perusahaan dalam persaingan dan menentukan kelangsungan hidup perusahaan. Oleh karena itu perlu diadakan seleksi dan evaluasi, sehingga lokasi yang terpilih benar – benar memenuhi persyaratan bila ditinjau dari segala segi. Faktor – faktor yang harus dipertimbangkan dalam pemilihan lokasi pabrik dapat digolongkan menjadi dua, yaitu faktor utama dan faktor khusus.

IX.1.1. Faktor Utama

Faktor utama meliputi : a. Penyediaan bahan baku Persediaan dan harga bahan baku dalam suatu pabrik sangat menentukan lokasi suatu pabrik. Ditinjau dari ini, maka pabrik hendaknya didirikan dekat dengan sumber bahan baku yang meliputi : - Letak sumber bahan baku - Kapasitas sumber bahan baku tersebut dan berapa lama sumber tersebut dapat diandalkan pengadaannya - Kualitas bahan baku yang ada dan apakah kualitas ini sesuai dengan persyaratan yang dibutuhkan - Cara mendapatkan bahan baku dan pengangkutan b. Pemasaran Merupakan salah satu faktor yang penting dalam suatu pabrik atau industri. Karena berhasil atau tidaknya pemasaran akan menentukan keuntungan industri tersebut. Hal – hal yang perlu diperhatikan adalah : - Dimana produksi akan dipasarkan - Kebutuhan akan produk pada saat sekarang dan akan dating - Pengaruh persaingan yang ada Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber Lokasi dan Tata Letak Pabrik Pra Rencana Pabrik Timbal Oksida Litharge dari Timbal dan Oksigen dengan Proses Oksidasi IX-2 - Jarak pemasaran dari lokasi dan bagaimana sarana pengangkutan untuk mencapai daerah pemasaran c. Utilitas Utilitas dari suatu pabrik terdiri dari air, listrik dan bahan bakar d. Air Air merupakan kebutuhan yang sangat penting dalam suatu industri kimia. Air digunakan untuk kebutuhan proses, media pendingin, air umpan boiler, air sanitasi dan kebutuhan lainnya. Untuk memenuhi kebutuhan ini, air dapat diambil dari 3 macam sumber, yaitu air sumbersungai, air kawasan dan air dari PDAM Hal – hal yang perlu diperhatikan adalah : - Sampai seberapa jauh sumber ini dapat melayani pabrik - Kualitas sumber air yang tersedia - Pengaruh mesin terhadap kemampuan penyediaan e. Listrik dan bahan bakar Listrik dan bahan bakar dalam indsustri mempunyai peranan penting terutama sebagai motor penggerak selain sebagai penerangan dan untuk memenuhi kebutuhan yang lainnya. Hal – hal yang perlu diperhatikan adalah : - Ada atau tidaknya tenagalistrik dan jumlah tenaga listrik di daerah tersebut - Harga tenaga listrik di daerah tersebut - Persediaan tenaga listrik dan bahan bakar di masa mendatang - Mudah atau tidak mendapatkan bahan bakar f. Iklim dan alam sekitarnya Hal – hal yang perlu diperhatikan adalah : - Keadaan alamnya, keadaan alam yang menyulitkan konstruksi akan mempengaruhi spesifikasi peralatan dan kostruksi peralatan - Keadaan angin kecepatan dan arahnya pada situasi terburuk yang pernah terjadi pada tempat tersebut - Gempa bumi yang telah terjadi - Kemungkinan untuk perluasan di masa yang akan datang Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber Lokasi dan Tata Letak Pabrik Pra Rencana Pabrik Timbal Oksida Litharge dari Timbal dan Oksigen dengan Proses Oksidasi IX-3

IX.1.2. Faktor Khusus a. Transportasi

Masalah transportasi perlu dipertimbangkan agar kelancaran perbekalan supplay bahan baku dan penyaluran produk akan dapat terjamin dengan biaya serendah mungkin dan dalam waktu singkat, karena itu perlu diperhatikan fasilitas – fasilitas yang ada seperti : - Jalan raya yang dilalui mobil - Jalan kereta api - Sungai yang dapat dilayari kapal dan perahu - Dekat dengan pelabuhan dan lapangan udara b. Buangan pabrik Waste deposal Apabila buangan pabrik waste deposal berbahaya bagi kehidupan di sekitarnya, maka harus diperhatikan : - Cara mengeluarkan bentuk buangan, terutama hubungan dengan peraturan pemerintah dan peraturan setempat - Masalah polusi yang mungkin timbul c. Tenaga Kerja Hal – hal yang perlu diperhatikan adalah : - Mudah atau tidaknya mendapatkan tenaga kerja yang diinginkan - Keahlian dan pendidikan tenaga kerja yang tersedia - Tingkat penghasilan tenaga kerja di daerah tersebut d. Site karakteristik dari lokasi Hal – hal yang harus diperhatikan adalah : - Apakah daerah tersebut merupakan lokasi bebas sawah, rawa, bukit, dan sebagainya. - Harga tanah dan fasilitas lainnya e. Masalah lingkungan dan komunitas Hal – hal yang perlu diperhatikan adalah : - Apakah merupakan pedesaan atau perkotaan - Fasilitas rumah, sekolah dan tempat ibadah f. Peraturan dan perundang - undangan Hal – hal yang perlu ditinjau adalah : Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber Lokasi dan Tata Letak Pabrik