Kesimpulan Kerangka Nilai-Nilai Pendidikan dan Ciri-ciri Pribadi Sukses dalam

C. Kesimpulan

Dari paparan kutipan beberapa narasi yang mengandung nilai - nilai pendidikan dan ciri-ciri pribadi sukses dari novel Laskar Pelangi, penulis berkesimpulan: Nilai-nilai pendidikan di atas berdasarkan hasil temuan penulis, yaitu: pertama: kompetensi guru meliputi guru sebagai fasilitator dan guru sebagai pembimbing. Karakter guru fasilitator tergambar pada Pak Harfan selaku kepala sekolah. Sedangkan sosok guru sebagai pembimbing ada pada Pak Harfan dan Bu Muslimah staff guru di SD Muhammadiyah Belitung. Kedua: tujuan pendidikan. Tujuan pendidikan yang penulis temukan dalam novel Laskar Pelangi tergambar pada kondisi sekolah PN Timah. Sekolah tersebut menerapkan kedisiplinan dan mutu tinggi pendidikan. Sekolah PN merupakan center of excellent atau tempat bagi segala hal terbaik. Oleh Andrea, sekolah ini dijadikan permisalan selayaknya instansi pendidikan yang layak dan di sanalah di sekolah berstandar sangat baik seharusnya generasi muda dibina. Ketiga: tentang fasilitas dan sumber belajar yang memadai tergambar pada sekolah PN. Keempat: tentang pelajar sejati, yang dianalogikan dengan budaya belajar Ir. Soekarno. Walau dalam terali besi beliau tetap terus belajar sepanjang hari dan sepanjang waktu. Kelima: tentang semangat belajar lintang siswa yang luar biasa. Terakhir adalah nilai pendidikan wirausaha dan kemandirian, yang mengajarkan siswa- siswi SMP Muhammadiyah tantang beberapa bidang usaha ekonomi yang menjurus kepada pembinaan kemandirian anak didik. Sedangkan ciri-ciri pribadi sukses yang penulis temukan dalam novel Laskar Pelangi ialah: 1. Kerja keras 2. Networking Jaringan Kerja 3. Dapat dipercaya 4. Kemandirian 5. Pantang menyerahputus asa 6. Kejujuran 7. Kreatif dan inovatif

D. Kerangka Nilai-Nilai Pendidikan dan Ciri-ciri Pribadi Sukses dalam

Novel Laskar Pelangi Karya Andrea Hirata Dapat dipercaya Kerja keras Jujur Pemanfaatan waktu Kerja keras Networking Jaringan kerja Ciri-ciri Pribadi Pendidikan wirausaha dan kemandirian Pantang menyerah dalam belajar Pelajar sejati Tujuan pendidikan Tanggung jawab Fasilitas dan sumber belajar Nilai-nilai Guru sebagai pembimbing Novel Laskar Pelangi Kreatif dan inovatif

BAB VI ANALISA TEORITIS NILAI-NILAI PENDIKAN DAN CIRI-CIRI