Ekstrak Etanol Propolis Sragen EEPS

28

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Identifikasi Komponen Senyawa dalam Propolis

Propolis yang dikumpulkan dari beberapa merek berbeda yang beredar dipasaran dan propolis mentah asal Sragen dianalisis menggunakan GC-MS setelah dipreparasi dengan reaksi sililasi. Dari hasil analisis komponen kimiawi propolis, diperoleh kromatogram GC dan spektrum MS. Dari Gas Chromatograph GC diperoleh puncak yang berbeda pada keenam jenis propolis. Hasil analisis masing-masing propolis memberi komposisi propolis yang berbeda-beda.

4.1.1 Ekstrak Etanol Propolis Sragen EEPS

Analisis GC-MS dari EEP dapat dilihat pada Gambar 4.1. Jumlah puncak pada Gambar 4.1 yang diberikan sesuai dengan waktu retensi hanya untuk puncak-puncak tertinggi Gambar 4.1 Kromatogram komponen ekstrak etanol propolis asal Sragen 29 Dari hasil kromatogram dalam ekstrak etanol propolis daerah asal Sragen, diperoleh komponen-komponen teridentifikasi yang data lengkapnya dapat dilihat pada Lampiran 1, halaman 63. Pada kromatogram EEPS terdapat 17 komponen tertinggi, yang keseluruhan senyawanya teridentifikasi. Komponen-komponen tersebut meliputi senyawa gula dan turunannya gula alkohol serta senyawa asam alifatis seperti senyawa asam lemak. Secara keseluruhan komponen-komponen propolis yang diidentifikasi dalam EEPS dapat dilihat pada pada Tabel 4.1. Tabel 4.1 Komposisi kimia, waktu tambat, kadar dan SI komponen ekstrak etanol propolis Sragen yang dianalisis dengan GC-MS. No. Nama Komponen Waktu tambat menit Kadar SI 1. Eritritol 5,054 5,93 96 2. Arabitol 8,105 1,94 93 3. Asam azelat 8,870 2,38 92 4. Beta-d-glukopiranosa 10,170 3,36 90 5. Asam manoonat 10,479 10,62 91 6. Asam glukonat 10,652 13,99 92 7. d-galaktosa 10,800 7,19 94 8. Inositol 11,012 2,04 91 9. d-glucitol 11,231 31,10 96 10. d-glucitol 11,333 3,75 91 11. Saccharo-1,4-lactone 11,427 2,45 83 12. Asam manoonat 11,782 2,06 94 13. Beta-D-glukopiranosa 11,896 3,39 98 14. 9-Phenylcarbazole 12,257 4,07 88 15. Asam heksadekanoat asam palmitat 12,320 2,00 92 16. Inositol 13,421 1,70 91 17. Melibiose 16,011 2,03 91 Keseluruhan komponen dalam tabel diatas teridentifikasi dan keseluruhan kemiripan senyawanya dapat diterima yaitu, SI ≥ 80. Pendekatan pustaka terhadap spektrum massa dapat digunakan untuk identifikasi karena indeks 30 kemiripan atau Similarity Index SI berada pada rentangan ≥ 80 Howe and Williams, 1981. Kelima senyawa terbesar yang terdapat dalam EEP dari konsentrasi tertinggi sampai lebih rendah adalah senyawa d-glucitol, asam glukonat, asam manoonat, eritritol, beta-d-glukopiranosa. Berdasarkan literatur, komposisi propolis sangat kompleks. Unsur utamanya adalah lilin lebah, resin dan senyawa volatil. Lebah mensekresikan lilin lebah, sedangkan resin dan senyawa volatil berasal dari tanaman sekitarnya. Aktivitas biologis propolis ditentukan oleh zat tanaman ini berasal. Oleh karena itu, meskipun propolis merupakan produk binatang, proporsi yang cukup besar dari komponen-komponennya yang berperan dalam menentukan aktivitas biologis berasal dari tanaman Sarsono, et al., 2012.

4.1.2 Sediaan Propolis Melia

Dokumen yang terkait

Sintesis Propil Diklofenak Dan Elusidasi Struktur Menggunakan Fourier Transform Infra Red (Ft-Ir) Dan Gas Chromatography Mass Spectrometry (Gc-Ms)

0 71 80

Sintesis Butil Diklofenak Dan Elusidasi Struktur Menggunakan Fourier Transform Infra Red (Ft-Ir) Dan Gas Chromatography Mass Spectrometry (Gc-Ms)

0 48 82

Sintesis Propil Diklofenak Dan Elusidasi Struktur Menggunakan Fourier Transform Infra Red (Ft-Ir) Dan Gas Chromatography Mass Spectrometry (Gc-Ms)

0 51 80

Super sorben kitosan pada rokok sebagai penangkal paparan nikotin dan tar bagi perokok aktif dan pasif dengan metode analisis gas chromatography mass spectrometry (gc-ms)

1 9 15

Verifikasi Metode Analisis Senyawa Kontaminan 3- Mcpd Ester Dalam Minyak Sawit Dengan Teknik Gas Chromatography-Mass Spectrometry (Gc-Ms)

3 30 44

PENDAHULUAN Analisis Chromatographic Fingerprint Ekstrak Dan Produk Temulawak (Curcuma Xantorrhiza Roxb) Menggunakan GC-MS (Gas Chromatography-Mass Spectrometry).

1 3 8

DAFTAR PUSTAKA Analisis Chromatographic Fingerprint Ekstrak Dan Produk Temulawak (Curcuma Xantorrhiza Roxb) Menggunakan GC-MS (Gas Chromatography-Mass Spectrometry).

0 1 4

Aplikasi Teknologi Ekstraksi Fasa Padat-gc/Ms (Gas Chromatography-mass Spectrometry) Pada Preparasi Analisis Senyawa Atsiri Dalam Darah Mencit.

0 1 10

Aplikasi Teknologi Ekstraksi Fasa Padat-gc/ms (gas Chromatography-mass Spectrometry) Pada Preparasi Analisis Senyawa Atsiri Dalam Darah Mencit.

0 0 10

Sintesis Propil Diklofenak Dan Elusidasi Struktur Menggunakan Fourier Transform Infra Red (Ft-Ir) Dan Gas Chromatography Mass Spectrometry (Gc-Ms)

0 0 14