Implementasi Sistem Implementasi Perancangan Antarmuka

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN SISTEM

Bab ini akan membahas tentang implementasi metode hybrid content based dan collaborative filtering pada Sistem Rekomendasi Software Antivirus dengan multi- criteria rating, serta penjelasan mengenai pengujian sistem yang telah dibangun.

4.1. Implementasi Sistem

Lingkungan implementasi yang dimaksud adalah spesifikasi perangkat keras dan perangkat lunak yang digunakan pada saat pengimplementasian sistem. Berikut ini merupakan spesifikasi perangkat keras dan perangkat lunak yang digunakan. 1. Perangkat Keras Hardware Perangkat keras yang digunakan oleh peneliti pada tahap pengimplementasian sistem adalah sebagai berikut : 1. Prosesor Intel® Core™ 2 Duo CPU T6500 2.10 GHz 2CPUs, ~2.1GHz 2. 2048 MB RAM 2. Perangkat Lunak Software Perangkat lunak yang digunakan dalam pembagungan sistem adalah sebagai berikut: 1. Operating System Windows 8 2. Adobe Dreamweaver CS5 Web Server Apache 2.2.21 3. MySQL 5.5.16 Community Server 4. PHP 5.3.8 5. XAMPP Control Panel Version 2.5 6. phpMyAdmin 3.4.5 Universitas Sumatera Utara

4.2. Implementasi Perancangan Antarmuka

4.2.1. Halaman Login Halaman ini adalah halaman pertama yang ditampilkan ketika pengguna belum login. Untuk dapat memakai Sistem Rekomendasi Software Antivirus, pengguna diwajibkan untuk login terlebih dahulu. Halaman login Sistem Rekomendasi Software Antivirus dapat dilihat pada Gambar 4.1. Gambar 4.1 Halaman Login Halaman login ditujukan kepada pengguna yang telah mempunyai akun di dalam sistem rekomendasi software antivirus. Bagi pengguna yang belum memiliki akun, pengguna dapat mengunjungi halaman registrasi. 4.2.2. Halaman Registrasi Gambar 4.2 Halaman Registrasi Universitas Sumatera Utara Halaman registrasi ditujukan kepada pengguna yang belum memiliki akun di dalam Sistem Rekomendasi Software Antivirus. Halaman registrasi pada Sistem Rekomendasi Software Antivirus dapat dilihat pada Gambar 4.2.Pengguna yang ingin melakukan registrasi diwajibkan untuk mengisi keempat kolom yang ada, yaitu username, password, retype password, dan full name. 4.2.3. Halaman Tutorial Halaman tutorial menjelaskan bagaimana cara menggunakan Sistem Rekomendasi Software Antivirus. Gambar 4.3 merupakan tampilan dari halaman tutorial. Gambar 4.3 Halaman Tutorial 4.2.4. Halaman Home Halaman home merupakan halaman utama di dalam Sistem Rekomendasi Software Antivirus. Gambar 4.4 merupakan gambar halaman home di dalam sebuah Sistem Rekomendasi Software Antivirus. Universitas Sumatera Utara Gambar 4.4 Halaman Home Halaman utama juga berfungsi sebagai halaman untuk menampilkan list produk software antivirus yang ada, serta sepuluh rekomendasi produk yang khusus diberikan kepada pengguna yang login. Setiap pengguna yang login diberikan rekomendasi yang berbeda sesuai dengan user profile yang terbentuk. Universitas Sumatera Utara Gambar 4.5 Halaman Home Pengguna Lain Gambar 4.5 adalah tampilan dari halaman home pengguna lain. Pengguna lain tersebut belum memberikan cukup rating terhadap sistem, sehingga sistem hanya mampu memberikan rekomendasi berupa sepuluh buah produk dengan rating tertinggi. 4.2.5. Halaman Rekomendasi Halaman rekomendasi merupakan halaman untuk menampilkan seluruh prediksi rating yang bertujuan untuk menjelaskan bagaimana rekomendasi dihasilkan. Universitas Sumatera Utara Gambar 4.6 Halaman Rekomendasi Halaman rekomendasi menampilkan urutan rekomendasi berdasarkan prediksi rating keseluruhan. Halaman ini juga menampilkan prediksi rating masing-masing kriteria serta metode rekomendasi yang digunakan untuk menghasilkan prediksi rating tersebut. Gambar 4.7 Detail Rekomendasi Universitas Sumatera Utara 4.2.6. Halaman Spesifikasi Produk Halaman produk menampilkan spesifikasi sebuah produk software antivirus. Gambar 4.8 menjelaskan gambar halaman spesifikasi produk. zz Gambar 4.8 Halaman Spesifikasi Produk Halaman ini berfungsi untuk menampilkan spesifikasi sebuah produk, seperti nama produk, platform, fitur yang dimiliki, nama brand, harga, deskripsi dan lain-lain. Selain itu, halaman ini berfungsi untuk memberikan rating multi-criteria rating Universitas Sumatera Utara terhadap produk tersebut serta menampilkan produk dengan rating tertinggi untuk setiap fitur yang dimiliki oleh produk tersebut. 4.2.7. Halaman Edit Produk Halaman edit produk berguna untuk mengubah data mengenai sebuah produk. Tetapi, pengguna tidak diizinkan untu mengubah rating terhadap sebuah produk melalui halaman ini. Gambar 4.9 Halaman Edit Produk Universitas Sumatera Utara 4.2.8. Halaman Tambah Produk Gambar 4.10 Halaman Tambah Produk Halaman tambah produk adalah halaman yang digunakan untuk menambah produk software antivirus baru.

4.3. Pengujian Sistem